Sukabumi (Antaranews Bogor) - Rumah Sakit Umum Daerah R. Syamsudin SH Kota Sukabumi atau lebih dikenal "Bunut" ditunjuk sebagai rumah sakit rujukan regional oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, kata Wali Kota Sukabumi M Muraz.

"Ditunjuknya Bunut sebagai rumah sakit rujukan regional, kami langsung melakukan pembenahan di berbagai fasilitas mulai dari pelayanan sampai sarana dan prasarana rumah sakit untuk melengkapi kekurangannya seperti petugas medis, alat kesehatan dan obat-obatan," kata M Muraz kepada wartawan di Sukabumi, Sabtu.

Menurut Muraz, pihaknya akan segera membangun gedung khusus untuk keluarga miskin. "Ditunjuknya Bunut tersebut tujuannya untuk mengurangi beban Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung dalam melayani pasien-pasiennya," ujarnya.

Selain Bunut, ada beberapa RSUD di Jawa Barat yang juga ditunjuk sebagai rumah sakit rujukan regional seperti RSUD Tasikmalaya, Karawang, dan Cirebon. Maka dari itu, pemerintah setempat langsung mengambil langkah untuk memenuhi kebutuhan pasien-pasien yang nantinya dirujuk ke Bunut dari luar daerah khususnya pasien keluarga miskin.

"Selain membangun Gedung Gakin Centre untuk meningkatkan pelayanan medis di Bunut, kami juga akan segera membangun Gedung Palang Merah Indonesia termasuk Unit Donor Darah, serta Sekretariat Ikatan Dokter Indonesia, Ikatan Bidan Indonesia dan Ikatan Perawat Kota Sukabumi," tambahnya.

Sementara, Direktur RSUD R. Syamsudin SH Kota Sukabumi Suherman mengatakan Gedung Gakin Centre ini akan dibangun lima lantai dengan kapasitas tempat tidur mencapai 200 unit. "Diharapkan pembangunan gedung bisa selesai di tahun ini juga," ujarnya.

Pewarta: Aditya A Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2014