Mantan Calon Wakil Presiden RI pada Pilpres 2019 Sandiaga Salahuddin Uno dan pelari nasional Agus Prayogo menurut rencana akan meramaikan lomba lari Depok 10K yang juga diikuti oleh pelari lokal dan nasional.
"Acara lomba lari Depok 10K atau Depok Run 10K berhasil menyedot perhatian masyarakat kota Depok dan sekitarnya juga termasuk Sandiagao Uno," kata Ketua Pelaksana Depok Run 10K, Herry Suprianto di Depok, Jumat.
Selain dukungan dari Sandiaga, Depok 10K juga diramaikan dengan kehadiran atlet pelari nasional, Agus Prayogo.
Melalui sebuah video, Sandi yang dikenal sangat menjaga kebugaran tubuhnya ini menyatakan mendukung Depok 10K. Dalam pesannya, Sandi mengajak masyarakat Kota Depok mengikuti lomba lari Depok 10K.
"Ingat, dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Ayo terus berolahraga untuk tubuh bugar. Tetap semangat, dukung terus lomba lari Depok 10K. Sukses untuk lomba lari Depok 10K," kata Sandiaga yang kini disebut Papa Online.
Baca juga: Depok Run 10K, pendaftar capai 5.699 orang
Pada akhir video, Sandiaga menitipkan pesan kepada panitia Depok 10K untuk tetap semangat. Dukungan juga disematkan untuk Ketua Umum KONI Kota Depok, Amri Yusra.
"Salam juga untuk Pak Amri Yusra, Ketua KONI Kota Depok sebagai pelaksana kegiatan. Dan mohon maaf saya belum bisa hadir. Terima kasih, salam olahraga, jaya," kata Sandi.
Rute Depok 10K, yang akan diselenggarakan Minggu (10/11) akan melintasi Jalan Raya Margonda. Agar rute yang dilewati nyaman bagi peserta, panitia telah menyiapkan pengamanan secara khusus yang melibatkan Polresta Depok, TNI, Satpol PP Kota Depok, dan Dinas Perhubungan Kota Depok.
Baca juga: Imigrasi Depok buka layanan di mal
Titik start dan finis lomba dimulai di Balai Kota Depok. Untuk kategori Umum (10K), start dari Balai Kota melintas sepanjang Jalan Margonda Raya hingga putaran jembatan UI, kemudian balik lagi ke Balai Kota Depok.
Untuk kategori pelajar (5K), start dari Balaikota melintasi Jalan Margonda Raya kemudian putar balik di putaran Jalan Juanda. Terakhir, kategori Family (3K) start dari Balai Kota hingga putar balik di putaran Perumahan Pesona Depok untuk menuju finis di Balai Kota Depok.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019
"Acara lomba lari Depok 10K atau Depok Run 10K berhasil menyedot perhatian masyarakat kota Depok dan sekitarnya juga termasuk Sandiagao Uno," kata Ketua Pelaksana Depok Run 10K, Herry Suprianto di Depok, Jumat.
Selain dukungan dari Sandiaga, Depok 10K juga diramaikan dengan kehadiran atlet pelari nasional, Agus Prayogo.
Melalui sebuah video, Sandi yang dikenal sangat menjaga kebugaran tubuhnya ini menyatakan mendukung Depok 10K. Dalam pesannya, Sandi mengajak masyarakat Kota Depok mengikuti lomba lari Depok 10K.
"Ingat, dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Ayo terus berolahraga untuk tubuh bugar. Tetap semangat, dukung terus lomba lari Depok 10K. Sukses untuk lomba lari Depok 10K," kata Sandiaga yang kini disebut Papa Online.
Baca juga: Depok Run 10K, pendaftar capai 5.699 orang
Pada akhir video, Sandiaga menitipkan pesan kepada panitia Depok 10K untuk tetap semangat. Dukungan juga disematkan untuk Ketua Umum KONI Kota Depok, Amri Yusra.
"Salam juga untuk Pak Amri Yusra, Ketua KONI Kota Depok sebagai pelaksana kegiatan. Dan mohon maaf saya belum bisa hadir. Terima kasih, salam olahraga, jaya," kata Sandi.
Rute Depok 10K, yang akan diselenggarakan Minggu (10/11) akan melintasi Jalan Raya Margonda. Agar rute yang dilewati nyaman bagi peserta, panitia telah menyiapkan pengamanan secara khusus yang melibatkan Polresta Depok, TNI, Satpol PP Kota Depok, dan Dinas Perhubungan Kota Depok.
Baca juga: Imigrasi Depok buka layanan di mal
Titik start dan finis lomba dimulai di Balai Kota Depok. Untuk kategori Umum (10K), start dari Balai Kota melintas sepanjang Jalan Margonda Raya hingga putaran jembatan UI, kemudian balik lagi ke Balai Kota Depok.
Untuk kategori pelajar (5K), start dari Balaikota melintasi Jalan Margonda Raya kemudian putar balik di putaran Jalan Juanda. Terakhir, kategori Family (3K) start dari Balai Kota hingga putar balik di putaran Perumahan Pesona Depok untuk menuju finis di Balai Kota Depok.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019