Semangat TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-106 Kodim 0314/Inhil Provinsi Riau berupa pembuatan jembaan beton, sudah memasuki pengecoran balok lantai, pada Senin (21/10/2019).

Hal itu juga wujud dari peran Serta Danramil 07/Reteh, Kapten Arm Syahrul Effendi yang ditunjuk menjadi Koordinator pembuatan jembatan beton sasaran Fisik TMMD ke-106 di Kecamatan Reteh tersebut.

Baca juga: Dandim Inhil Letkol Inf Imir Faishal Tinjau Sasaran TMMD Ke-106

Dalam pembangunan jembatan plat beton ini, Danramil 07/Reteh, Kapten Arm Syahrul Effendi mengimbau kepada Satgas dan masyarakat yang ditunjuk membantu menyelsaikan Pembuatan jembatan beton di Desa Sebrang Sanglar, agar tetap semangat.

Sampai anak cucu

Hal itu supaya waktu yang ditentukan pembuatan jembatan tepat, dan kitapun jangan lupa mempertahankan kualitas agar tahan lama digunakan oleh masyarakat sampai ke anak cucu nanti.

Bapak Yakub mengatakan bahwa sebelumnya lokasi jembatan beton ini merupakan jembatan dari besi yang sudah tidak layak dipakai dan dibongkar diganti jembatan beton yang dikerjakan TMMD ke-106 Kodim 0314/Inhil.

"Adapun jembatan ini apa bila sudah selesai sangat menguntungkan bagi masyarakat kami. Jembatan penghubung antara Parit Kajang dan Parit Mesji, sehingga apabila ada masyarakat yang berladang di seberang harus melalui jembatan beton yang dibuat oleh satgas TMMD ke-106," ungkapnya.

Baca juga: Satgas TMMD 106 Kodim 0314/Inhil Reteh Maksimalkan Pembuatan Jembatan Beton

Sementara itu, Bapak Komarudin selaku Kepala Desa Sebrang Sanglarpun setiap hari bersama Danramil 07/Reteh ikut serta bergotong-royong bersama Satgas TMMD ke-106 untuk sama-sama memberi dukungan kepada warga supaya dapat menyelesaikan jembatan ini tepat waktu. (RLs/Pendim Inhil/ANT-BPJ/38*)

Pewarta: Pendim, Inhil

Editor : M. Tohamaksun


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019