Purwakarta (ANTARA News Megapolitan) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, telah menerima logistik Pemilihan Umum 2019 berupa ribuan dus berisi surat suara.

"Ada 4.235 dus berisi surat suara yang telah kami terima pada Kamis siang (14/2)," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat Ahmad Ikhsan Faturrahman, di Purwakarta, Jumat.

Ribuan dus yang diterima itu terdiri atas 1.404 dus surat suara DPR RI, 1.404 dus surat suara DPRD Provinsi, dan 1.427 dus surat suara DPRD Purwakarta.

"Setiap dus itu berisi 500 lembar surat suara," katanya.

Dengan diterimanya ribuan dus berisi surat suara itu, maka KPU Purwakarta hingga kini telah menerima 2.117.500 lembar surat suara, terdiri atas surat suara DPR RI, DPRD Jawa Barat, dan DPRD Purwakarta.

"Jumlah itu sudah termasuk surat suara cadangan," kata Ikhsan.

Ia mengatakan, logistik Pemilu 2019 itu kini telah disimpan di Gedung Olahraga Purnawarman Purwakarta, dengan dikawal jajaran kepolisian dari Polres Purwakarta.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Polres dan pemda setempat dalam pengamanan logistik Pemilu itu," kata dia.

Editor berita: N. Hayat

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019