Pasukan penjajah zionis biadab Israel terus melanggar perjanjian gencatan senjata dengan melancarkan serangan udara dan artileri ke berbagai wilayah di Jalur Gaza.
Koresponden WAFA melaporkan bahwa kapal angkatan laut Israel pada Sabtu pagi melepaskan tembakan ke arah garis pantai barat Kota Gaza.
Secara bersamaan, pesawat tempur mereka terus menghancurkan bangunan di wilayah Zeitoun dan Tuffah di Kota Gaza, serta kamp pengungsi Maghazi dan Nuseirat di Jalur Gaza bagian tengah.
Pesawat tempur Zionis juga melancarkan serangan ke wilayah timur Kota Khan Younis di Gaza selatan.
Sejak pihak-pihak terkait menyepakati perjanjian gencatan senjata pada 11 Oktober, jumlah warga Palestina yang tewas telah mencapai 410 orang, dengan 1.134 lainnya terluka, serta 649 jasad berhasil ditemukan.
Ribuan korban lainnya masih terjebak di bawah reruntuhan dan di jalanan, lantaran tim ambulans dan pertahanan sipil belum dapat menjangkau mereka untuk proses evakuasi.
Sumber: WAFA
Baca juga: UNRWA: Krisis kemanusiaan Gaza masih parah
Baca juga: OKI serukan pertanggungjawaban, keadilan atas kejahatan Israel di Jalur Gaza
Baca juga: WHO: Lebih dari 137.000 anak dan ibu hamil Gaza terancam malnutrisi
Editor :
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2025