Karawang, Jabar (Antaranews Megapolitan) - Sebanyak 4.390 orang mendaftar calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk mengisi 381 formasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang, Jabar, empat hari menjelang berakhirnya pendaftaran CPNS.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia setempat Aang Rahmatullah, di Karawang, Kamis, mengatakan, dari 4.390 orang itu, pelamar yang sudah dinyatakan memenuhi syarat sebanyak 3.040 orang.

Sebanyak 354 pelamar CPNS lainnya dinyatakan tidak memenuhi syarat, belum terverifikasi sebanyak 716 pelamar serta 280 pelamar yang masih proses dan belum selesai verifikasi.

"Pendaftar atau pelamar terbanyak itu untuk formasi guru, sebanyak 914 orang," katanya kepada Antara.

Ia mengatakan, jumlah pelamar CPNS tersebut cukup banyak, karena kuota CPNS untuk Karawang hanya mencapai 381 orang.

Pendaftaran CPNS itu sendiri akan berakhir pada 15 Oktober 2018. Jadi jumlah pendaftar CPNS untuk mengisi kuota CPNS Karawang itu masih bisa bertambah.

Catatan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Karawang menyebutkan ribuan pendaftar CPNS itu tidak hanya berasal dari Karawang. Ada pula pelamar dari luar Karawang.

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018