Purwakarta, Jawa Barat (Antaranews Megapolitan) - Pemerintah Kabupaten Purwakarta sedang mengincar Piala Adipura, penghargaan bagi daerah yang berhasil menjaga kebersihan dan mengelola lingkungan.

"Kalau kita lihat selama 10 tahun terakhir Purwakarta ini bersih dan asri, jadi layak untuk meraih Adipura. Ke depan, ini kita perjuangkan," kata Wakil Bupati Purwakarta Aming di Purwakarta, Kamis.

Ia menjelaskan pemerintah kabupaten telah mempekerjakan ribuan Tenaga Harian Lepas (THL) dengan gaji memadai untuk menjaga kebersihan wilayah.

"Gaji THL kebersihan di Purwakarta itu Rp2,2 Juta. Artinya performa APBD kita sangat mampu membangun kesejahteraan untuk mereka," kata dia.

Purwakarta, ia melanjutkan, juga memiliki tempat pembuangan akhir sampah seluas 10 hektare dan berencana menerapkan "Sanitary Landfill", metode pengelolaan sampah yang dijalankan dengan menumpuk sampah kemudian memadatkan dan menimbunnya di lokasi yang jauh dari permukiman.

"Perubahan sistem pengelolaan itu sudah masuk dalam agenda kerja kita," kata dia.

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018