Jakarta (Antaranews Megapolitan) - Para guru yang tergabung dalam Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Cipayung Kota Depok Provinsi Jawa Barat memberikan apresiasi kepada Fakultas Teknik Universitas Pancasila yang memberikan pelatihan komputer selama satu hari tersebut.

"Jaman sekarang mau ga mau harus bisa internet kalau tidak kita bisa tertinggal," kata salah seorang peserta Pelatihan komputer yang digelar FTUP Jakarta, Rahamwati Windu Evayani, di Jakrarta, Sabtu.

Ia menjelaskan, pengetahuan tentang perkembangan teknologi informasi sangat penting karena saat ini dituntut untuk akreditasi secara online. Sistem pembelajaran saat ini juga semakin maju.

"Kita juga dituntut mengikuti perkembangan jaman," katanya lagi.

Menurut dia lebih lanjut, apa yang dilakukan oleh FTUP ini sangat bermanfaat, sehingga para guru-guru PAUD mengetahui bekerja dengan sistem online. 

Dikatakannya pula bahwa saat ini laporan data pokok pendidikan harus dilaporkan secara online setiap enam bulan.

"Jadi perlu pengetahuan internet bagi guru-gur PAUD juga," ujarnya.

Untuk materi yang diajarkan adalah Ms. Office baik itu Word maupun Exel dan juga pembuatan email.

Ia berharap agar kegiatan tersebut bisa rutin dilakukan dengan menyasar guru-guru PAUD yang belum mendapatkan pelatihan tersebut.

"Di Depok kan ada 11 kecamatan, sekarang kecamatan Cipayung, nantinya bisa PAUD yang berada di kecamatan lainnya," harapnya. (ANT/BPJ).

Pewarta: Feru Lantara

Editor : M. Tohamaksun


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018