Sukabumi (Antaranews Megapolitan) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat mendistribusikan air bersih ke sejumlah lokasi atau daerah kekeringan yang warganya sudah kesulitan mendapatkan air.

"Sudah lima kecamatan yang kami pasok air bersih, setiap hari truk tangki pengangkut air bersih kami kerahkan untuk menjangkau lokasi yang warganya sudah kesulitan mendapatkan air bersih," kata Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Kabupaten Sukabumi, Eka Widiaman di Sukabumi, Selasa.

Dari pantauan di lokasi, warga Desa Bojonggaling, Kecamatan Bantargadung langsung menyerbu truk tangki berisi 5 ribu liter air bersih.

Bahkan, warga pun harus rela antre dan berdesakan dengan tetangganya hanya untuk mendapatkan air ini.

Kesulitan air bersih ini sudah diderita??warga sekitar sejak tiga bulan terakhir, bahkan untuk mendapatkannya harus rela merogoh kocek dalam-dalam, sebab sumber air? bersih yang selama ini digunakan warga sudah mulai mengering.

Bahkan untuk kebutuhan mencuci, masyarakat di desa tersebut terpaksa menggunakan air sungai yang juga mulai mengering dan berwarna kecoklatan.

Sementara untuk mendapatkan air bersih harus membelinya dengan Rp10 ribu setiap satu galon berukuran 15 liter.

"Kami menyiagakan lima unit truk tangki untuk mendistribusikan air bersih. Warga yang ingin mendapatkan pasokan bisa menghubungi kami melalui kepala desa atau ketau RW setempat, maka air bersih langsung kami kirim," tambahnya.

Sementara warga Desa Bojonggaling, Nenih mengatakan di daerahnya sudah kesulitan mendapatkan air bersih sejak tiga bulan terakhir. Bahkan sumur wargapun dan sumber air sudah pada kering.

Sehingga dengan adanya kiriman air bersih ini sangat membantu ratusan warga di daerahnya.

"Untuk masak kami harus membeli air, tetapi untuk mandi atau mencuci pakaian terpaksa kami harus menggunakan air sungai," katanya.

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018