Depok, 18/1 (ANTARA) - Ketua Mahasiswa Pencinta Alam (Mapala) Universitas Indonesia (UI) Muhammad Ismatullah mengatakan pihaknya mengirimkan dua tim untuk membantu korban bencana banjir.

"Saat ini kami mengirimkan tim ke Jatiasih Bekasi untuk membantu proses evakuasi korban banjir," kata Muhammad Ismatullah ketika dihubungi, Jumat.

Ia mengatakan sejak Jumat siang sekitar Pukul 11.00 WIB pihaknya mengirimkan 1 tim (5 orang) dan satu perahu karet. Selanjutnya kembali mengirimkan satu tim lagi untuk mendukung tim sebelumnya.

Menurut dia pengiriman ke Jatiasih tersebut Jumat siang ketinggian air di wilayah ini mencapai 3 meter sehingga korban banjir sangat membutuhkan pertolongan.

"Tentunya kami memilih untuk dapat segera memberikan pertolongan dalam kondisi banjir yang membahayakan jiwa," ujarnya.

Ismatullah berharap kehadiran tim dari Mapala UI bisa membantu dan menyelamatkan para korban banjir yang sudah terjebak tingginya air.

Curah hujan yang tinggi membuat sejumlah wilayah di DKI Jakarta dan sekitarnya mengalami banjir yang membuat aktivitas warga tersebut lumpuh.

Sejumlah wilayah di Jakarta dan sekitarnya terendam air. Perjalanan KRL juga terganggu sehingga banyak warga yang membatalkan berangkat ke tempat kerja.

Mapala UI selalu aktif membantu korban bencana alam, seperti turut mengevakuasi korban jatuhnya Pesawat Sukhoi Superjet 100 di Cijeruk, Bogor, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Feru L

Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2013