Nunukan (Antaranews Megapolitan) - Kapal pariwisata Provinsi Kalimanta Utara yang akan menjadi sarana transportasi wisatawan antarkabupaten dan kota segera dibangun pada 2018.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018
Kapal pariwisata ini disepakati berbahan dasar kayu dengan lambung disesuaikan dengan perairan Kaltara yang sebagian besar berupa sungai, kata Kepala Dinas Pariwisata Kaltara, Ahmad Haerani di Tanjung Selor, Sabtu.
Melalui pesan tertulisnya, dia menjelaskan, perubahan desain kapal pariwisata ini didasarkan pada hasil seminar redesain dengan Unhas di Kota Makassar, Sulsel beberapa waktu yang lalu.
"Pembuatan kapal pariwisata berbahan dasar dari kayu ini pada 2018 atau 2019. Desainnya disesuaikan dengan bentuk perairan Kaltara yang sebagian besar berupa sungai," ujar dia.
Anggaran pembuatan kapal ini berasal dari APBD senilai Rp8 miliar dengan sistem multiyears atau tahun jamak dimana saat ini dalam proses pelelangan.
Ahmad Haerani mengutarakan, kapal ini dilengkapi dengan ruang penumpang VIP, kantin, ruang penumpang ekonomi, ruang meeting, engine room, guest room.
Panjangnya diperkirakan 35 meter, lebar 7,50 meter, tinggi 3,50 meter dengan kapasitas penumpang 150 orang.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018