Bekasi (Antara Megapolitan) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan akan melibatkan 4.000 Agen Penggerak Jaminan Sosial Indonesia (Perisai) sebagai strategi percepatan rekrutmen kepesertaan.

"Pada 2018 kita menargetkan 4.000 Agen Perisai baru untuk menambah peserta dari kalangan pekerja informal dan pekerja formal skala mikro dan kecil," kata Deputi Direktur Perluasan Kepesertaan BPJSTK Cotta Sembiring.

Hal itu dikatakannya usai membuka sosialisasi kepesertaan Tenaga Kerja Kontrak Pemerintah Kota Bekasi sebagai peserta BPJSTK di Hotel Aston, Rabu (13/12).

Cotta mengatakan, Agen Perisai ini memiliki peran layaknya para agen asuransi swasta untuk menyosialisasikan tentang program BPJSTK, merekrut peserta, memastikan iuran kepesertaan dibayar dengan tertib, hingga memproses klaim peserta.

"Mereka tidak digaji oleh BPJSTK. Pendapatan bulanan yang mereka terima berasal dari insentif yang besarnya dihitung dari persentase total iuran peserta yang berhasil dihimpun," katanya.

Cotta mengatakan, jika seorang agen mampu merekrut 50 peserta, pemasukan awal sebesar Rp500 ribu akan diterimanya.

Kemudian total iuran yang dibayarkan peserta hasil rekrutannya menjadi hak agen sebesar 7,5 persen.
"Namun nilai insentif itu nantinya harus disetorkan sepuluh persen di antaranya untuk yayasan atau lembaga yang menaungi para agen," katanya.

Ditegaskan Cotta bahwa kesempatan menjadi Agen Perisai BPJSTK ini tidak terbuka bagi individu umum, melainkan individu yang telah bergabung dalam sebuah CV, yayasan, atau lembaga.

"Kerja sama yang dijalin antara BPJSTK dengan yayasan, lembaga, atau CV-nya. Misalnya di sebuah koperasi ada anggota yang menjadi Agen Perisai. Nanti perolehan insentifnya menjadi hak agen sebesar 90 persen dan koperasinya menerima 10 persen sisanya," katanya.

Adapun yang menjadi sasaran para Agen Perisai ialah pekerja informal semisal pedagang, penarik becak, tukang ojek, wiraswasta, dan lainnya serta pekerja formal skala mikro dan kecil semisal pegawai toko, asisten rumah tangga, dan lainnya.

Cotta menyebutkan, meski belum lama diluncurkan, sudah ada 280 Agen Perisai yang tersebar di seluruh Indonesia. Sedikitnya 3.000 peserta baru berhasil direkrut oleh para Agen Perisai.

"Tahun depan kami targetkan kehadiran 4.000 Agen Perisai baru sehingga penambahan kepesertaan pun bisa meningkat signifikan," katanya.

Kepala BPJSTK Cabang Bekasi Kota Mariansah mengatakan, peminat Agen Perisai di Kota Bekasi sudah cukup banyak.

"Namun belum bisa kami eksekusi kerja samanya, mudah-mudahan bisa diintensifkan tahun depan," katanya.

Pewarta: Andi Firdaus

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017