Bogor (Antara Megapolitan) - Kantor Staf Kepresidenan (KSP) menyambangi kampus Institut Pertanian Bogor melalui program "goes to campus" untuk menyebarkan virus kewirausahaan kepada mahasiswa melalui kegiatan Kelas Inspirasi yang berlangsung di Auditorium Andi Hakim, Dramaga, Bogor, Jawa Barat, Selasa.

Kepala KSP Teten Masduki menyebutkan KSP "goes to campus" merupakan salah satu program KSP untuk menumbuhkan minat anak-anak muda terutama kalangan kampus untuk mau menjadi wirausahawan.

"Program ini searah dengan keinginan Presiden yang menginginkan anak-anak muda Indonesia tumbuh menjadi wirausahawan," kata Teten.

Ia mengatakan Indonesia masih kekurangan jumlah wirausahawan yakni baru mencapai 1,65 persen. Sementara negara tetangga seperti Singapura mencapai tujuh, Malaysia lima persen dan Thailand tiga persen.

Menurut Teten, perlu upaya serius dan terencana untuk mendorong tumbuhnya minat kewirausahaan, terutama di kalangan anak-anak muda. Hadirnya pengusaha-pengusaha baru secara tidak langsung akan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkualitas, yang diiringi dengan penciptaan lapangan pekerjaan baru.

"KSP menggandeng Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi menyelenggarakan kegiatan yang kami sebut Kelas Inspirasi, dengan menghadirkan pengusaha yang telah berhasil membangun bisnisnya di Indonesia," kata Teten.

Guna menumbuhkan wirausahawan muda di kalangan kampus, KSP mengambil peran dengan menyambangi kampus-kampus di Indonesia salah satunya IPB. Sesuai dengan program pendidikannya, KSP mendorong mahasiswa IPB menjadi wirausahawan muda di bidang pertanian.

Untuk mendorong minat para mahasiswa, KSP mengundang dua pembicara utama yakni Husodo Angkosubroto selaku pimpinan PT Agung Sewu Kencana, dan Ivan Arie selaku pendiri sekaligus pimpinan Tanihub dan Tanifund.

"Kami sengaja menghadirkan para pebisnis di sektor pertanian, ada pebisnis besar seperti Husodo, dan yang baru merintis usahanya seperti Ivan Arie," kata Teten.

Menurutnya kehadiran dua pembicara yang tampi membagikan pengalamanya diharapkan dapat menginspirasi para mahasiswa supaya anak muda IPB menjadi wirausahawan di sektor pertanian.

Teten menambahkan KSP "goes to campus" merupakan kegiatan yang keenam kalinya dilaksanakan oleh KSP. Acara serupa juga telah digelar di sejumlah kampus yakni di Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Padang dan Sidoarjo.

Pewarta: Laily Rahmawaty

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017