Sukabumi (Antara Megapolitan) - Akademisi sekaligus pengamat politik Asep Deni mengimbau masyarakat Kota Sukabumi, Jawa Barat mengenali terlebih dahulu setiap calon kepala daerah yang hendak maju di Pilkada 2018.

"Saat ini sudah banyak figur calon kepala daeah yang bermunculan baik dari kalangan pengusaha, politikus maupun birokrat. Maka dari itu warga harus jeli dalam memilih nanti agar tidak salah dalam menentukan pemimpinnya," katanya di Sukabumi, Senin.

Menurut Ketua STIE PGRI Kota Sukabumi ini, bahkan tidak menutup kemungkinan ada artis yang turun meramaikan Pilkada Kota Sukabumi baik mencalonkan diri menjadi wali maupun wakil wali kota.

Apalagi kota moci ini banyak melahirkan artis tekenal seperti Desi Ratnasari, Shanti (penyanyi), Ananda Omesh (presenter) maupun Inggrid Kansil (artis/politikus. Walaupun belum terdengar gaungnya tetapi tidak menutup kemungkinan Pilkada Kota Sukabumi akan diramaikan oleh sejumlah artis.

Namun demikian, jika tidak ada artis yang ikut meramaikan pesta demokrasi lima tahunan ini kemungkinan ada beberapa faktor seperti tidak mendapatkan restu dari partai politiknya atau memang artis dari Sukabumi tersebut tidak terlalu berminat.

Maka dari itu, jika nantinya ada artis yang mencalonkan tetap saja warga harus mengenalinya jangan hanya terpaku terhadap populeritasnya, tetapi harus juga dilihat dari elektabilitas serta tingkat kepeduliannya terhadap masyarakat," tambahnya.

Di sisi lain, Asep mengatakan saat ini setiap parpol tidak ingin gegabah dalam menentukan siapa calonnya yang akan diusung nantinya, apalagi dari kalangan artis karena saat ini warga sudah pintar ditambah keterbukaan informasi baik melalui media massa maupun sosial.

Tapi ia tidak mengetahui secara persis, apakah ada pergeseran pilihan masyarakat pada pilkada sekarang ini karena lima hingga 10 tahun yang lalu artis selalu jadi andalan parpol untuk meraup suara baik di pilkada, pilgub maupun pemilihan legislatif.

"Saya yakin masyarakat Sukabumi sudah cerdas dalam menentukan pilihannya, sehingga sekarang bagaimana setiap calon kepala daerah bisa menarik simpati warga untuk bisa memilihnya," katanya.

Pewarta: Aditya A Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017