Karawang (Antara Megapolitan) - Sejumlah keluarga rombongan calon haji asal Kabupaten Karawang, Jabar, yang memarkirkan kendaraannya di komplek pemkab setempat mengeluhkan tingginya biaya parkir hingga mencapai Rp10 ribu saat pemberangkatan jamaah calon haji Karawang di Pemkab setempat.

"Acara pelepasan jamaah calon haji digelar di komplek pemkab. Tapi parkirnya sangat mahal, sampai Rp10 ribu," kata Engkus, salah seorang warga yang mengantarkan keluarganya berangkat ke tanah suci, di Karawang, Selasa.

Ia mengaku bingung dengan tingginya biaya parkir di komplek Pemkab tersebut. Apalagi pihak yang memungut biaya parkir itu tidak jelas, hanya sekelompok pemuda yang tidak diketahui identitas kelompoknya.

Pungutan biaya yang cukup tinggi itu tidak hanya terjadi saat memarkirkan kendaraan. Keluarga dan saudara yang mengantarkan jamaah calon haji itu juga harus membayar saat akan ke toilet.

"Sepintas memang aneh, ini komplek Pemkab, kenapa harus bayar ke toilet, seperti di terminal saja," kata dia.

Sementara itu, pada Selasa ini sebanyak 164 jamaah calon haji asal Karawang dari kelompok terbang (kloter) 15 diberangkatkan ke tanah suci. Prosesi pelepasan jamaah calon haji itu digelar di komplek Pemkab Karawang.

Pemberangkatan jamaah calon haji asal Karawang dari kloter 15 ini merupakan pemberangkatan yang kedua. Sebelumnya, sebanyak 404 jamaah calon haji Karawang dari kloter 10 diberangkatkan pada Minggu (30/7).

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Karawang Odang Buchariana menyatakan, pada musim haji tahun ini, jamaah calon haji asal Karawang mencapai 2.184 orang, dibagi menjadi enam kelompok terbang.

Ia mengatakan jamaah calon haji asal Karawang dari kloter 10 berangkat pertama kali pada Minggu (30/7). Disusul kloter 15 sebanyak 164 orang yang akan berangkat pada 1 Agustus 2017.

Selanjutnya kloter 40 dan 41 yang akan berangkat pada 9 Agustus 2017 dengan masing-masing 404 calon haji setiap kloternya.

"Keberangkatan jamaah calon haji asal Karawang terbagi dua gelombang. Gelombang 1 mulai berangkat 30 Juli sampai 9 Agustus 2017. Kemudian gelombang 2 untuk kloter 48 dan 91," kata dia.

Jamaah calon haji Karawang dari kloter 48 akan berangkat ke tanah suci pada 11 Agustus 2017 dan kloter 91 akan diberangkatkan 25 Agustus 2017.

"Jamaah calon haji Karawang dari kloter 48 dan 91 itu masing-masing berjumlah 404 orang," kata Odang.

Pewarta: M. Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017