Riyadh, Arab Saudi,(Antara Megapolitan/Xinhua-OANA) - Arab Saudi pada Selasa mengumumkan keputusan untuk berhenti mempekerjakan dokter gigi asing guna menyediakan kesempatan kerja buat dokter gigi setempat, kata harian Ar-Riyadh.

Keputusan itu, yang diumumkan oleh Kementerian Tenaga Kerja pada Selasa pagi, bertujuan mendorong sektor swasta untuk mempekerjakan lebih banyak di bidang medis.

Tindakan terakhir tersebut adalah bagian dari upaya Arab Saudi guna mengembangkan dan menerapkan kembali tenaga kerja dalam negeri, demikian laporan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Selasa malam.

Pewarta:

Editor : Feru Lantara


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017