Penjabat (Pj) Bupati Bogor Asmawa Tosepu menerima penghargaan sebagai tokoh pendukung pembangunan di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dari Kodam III Siliwangi.
Asmawa di Cibinong, Selasa, mengungkapkan penghargaan tersebut menjadi penyemangat bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor agar selalu manunggal bersama TNI dalam mengakselerasi pembangunan di daerah.
"Penghargaan ini juga berkat hasil kerja bersama seluruh pihak, yang tentunya kami persembahkan kepada masyarakat dan Pemkab Bogor," ucapnya.
Baca juga: Pj Bupati Bogor ziarah ke makam Pahlawan Nasional Idham Chalid peringati Harkitnas
Ia juga menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diserahkan oleh Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar dalam kegiatan HUT ke-78 Kodam III Siliwangi di Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/5).
Sementara Mayjen TNI Mohammad Fadjar menegaskan bahwa pihaknya sebagai komando kewilayahan melaksanakan tugasnya dalam mendukung pemerintah untuk percepatan pembangunan.
“Sehingga Jawa Barat dan Banten bisa menjadi provinsi yang cepat dalam pembangunan, sehingga masyarakatnya bisa sejahtera,” ujar Fadjar.
Baca juga: Pj Bupati Bogor terbitkan SK tim penertiban angkutan khusus tambang
Kodam III Siliwangi menyemarakkan hari jadinya tahun ini dengan menggelar berbagai kegiatan, mulai dari bakti sosial hingga lomba-lomba yang mengakomodir kearifan lokal dan kemajuan daerah.
"Kami berjanji untuk memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara, kami siap berkolaborasi serta bersinergi dengan seluruh unsur,” tuturnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024
Asmawa di Cibinong, Selasa, mengungkapkan penghargaan tersebut menjadi penyemangat bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor agar selalu manunggal bersama TNI dalam mengakselerasi pembangunan di daerah.
"Penghargaan ini juga berkat hasil kerja bersama seluruh pihak, yang tentunya kami persembahkan kepada masyarakat dan Pemkab Bogor," ucapnya.
Baca juga: Pj Bupati Bogor ziarah ke makam Pahlawan Nasional Idham Chalid peringati Harkitnas
Ia juga menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diserahkan oleh Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar dalam kegiatan HUT ke-78 Kodam III Siliwangi di Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/5).
Sementara Mayjen TNI Mohammad Fadjar menegaskan bahwa pihaknya sebagai komando kewilayahan melaksanakan tugasnya dalam mendukung pemerintah untuk percepatan pembangunan.
“Sehingga Jawa Barat dan Banten bisa menjadi provinsi yang cepat dalam pembangunan, sehingga masyarakatnya bisa sejahtera,” ujar Fadjar.
Baca juga: Pj Bupati Bogor terbitkan SK tim penertiban angkutan khusus tambang
Kodam III Siliwangi menyemarakkan hari jadinya tahun ini dengan menggelar berbagai kegiatan, mulai dari bakti sosial hingga lomba-lomba yang mengakomodir kearifan lokal dan kemajuan daerah.
"Kami berjanji untuk memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara, kami siap berkolaborasi serta bersinergi dengan seluruh unsur,” tuturnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024