Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sukabumi memastikan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat berjalan dengan lancar dan aman.

"Kami apresiasi seluruh instansi dan lembaga yang terlibat dalam pemilu, sehingga sejak dimulainya tahapan pemilu hingga saat ini tidak terjadi gangguan maupun kendala. Dan diyakini hingga akhir pelaksanaan Pemilu 2024 bisa berjalan dengan lancar dan aman," kata Bupati Sukabumi Marwan Hamami di Sukabumi, Selasa.

Menurut Marwan, menjelang tahapan pemilu yang paling krusial yakni pemungutan hingga penghitungan suara, seluruh persiapan sudah dilaksanakan mulai dari pengamanan hingga penyaluran logistik pemilu.

Bahkan, pihaknya mengapresiasi tim yang terlibat pada kegiatan distribusi logistik ke sejumlah daerah di Kabupaten Sukabumi yang berada di pelosok dan hanya bisa ditembus dengan menggunakan perahu karena harus menyeberangi sungai. 

Namun demikian, H-1 pemungutan suara pihaknya meminta seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Sukabumi bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sukabumi untuk meningkatkan kewaspadaan antisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan.

Pihaknya pun sudah melaksanakan rapat koordinasi untuk menyamakan persepsi serta merumuskan langkah-langkah dalam memastikan kelangsungan pemilu agar berjalan lancar dan aman mulai dari tahapan pemungutan suara hingga pelantikan calon terpilih.

"Sekecil apapun potensi yang bisa memicu terjadinya gangguan atau permasalahan harus segera ditangani jangan sampai membesar apalagi meluas. Terdapat beberapa persoalan mendasar yang harus menjadi kewaspadaan dan suport semua pihak seperti daerah rawan konflik," katanya.

Marwan mengatakan untuk daerah rawan konflik sudah dilakukan pemetaan, tentunya lokasi-lokasi yang dianggap rawan tersebut jumlah personel keamanan yang disiagakan lebih banyak.

Akan tetapi, orang nomor satu di Kabupaten Sukabumi ini optimistis pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan lancar dan kondusif, karena bercermin pada pemilu sebelumnya seperti Pemilu 2019 dan 2014 yang kala itu suhu politik benar-benar panas, tetapi Kabupaten Sukabumi tetap aman dan tidak terjadi gangguan keamanan yang menonjol. 

Ia pun mengimbau masyarakat dapat menjaga dan menciptakan situasi aman,nyaman dan kondusif. Perbedaan pilihan dalam setiap pesta demokrasi merupakan hal biasa yang terpenting tetap menjaga persatuan dan kesatuan serta toleransi untuk menghasilkan pemilu berkualitas. 

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024