Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Depok Jawa Barat merasa senang pasangan calon presiden Anies Rasyid Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar dapat dukungan dari Raja Dangdut H. Rhoma Irama.
"Alhamdulillah, Mas Anies dan kami PKS sangat senang mendapat dukungan Bang Haji Rhoma Irama," kata Ketua DPD PKS Depok Imam Budi Hartono di Depok, Senin.
Imam Budi Hartono berpendapat dukungan Rhoma Irama kepada pasangan calon yang diusung PKS ini dapat menguatkan Anies menjadi presiden pada Pilpres 2024. Sebab H Rhoma Irama merupakan Raja Dangdut yang legendaris dan dicintai banyak orang.
Baca juga: PKS Depok gelar flashmob di 11 kecamatan
Baca juga: PKS target menangkan 80 persen suara capres Anies Baswedan di Bogor
Baca juga: PKS luncurkan program 'kick off' kampanye nasional Pemilu 2024 di Depok
"Alhamdulillah kemarin Mas Anies ketemu sama bang haji Rhoma Irama. Silaturahmi selain perpanjang umur dan nambah rezeki," tutur Imam Budi Hartono.
Imam Budi Hartono juga menambahkan silaturahmi juga salah satu yang dianjurkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu kepada para kader-kadernya.
"Pak Presiden PKS menganjurkan ke kami melakukan silaturahmi. Saya harap Bang Haji Rhoma Irama ikut acara pada kampanye rapat umum bersama mas Anies keliling Indonesia, khususnya terakhir di tanggal 10 Februari di Jakarta," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024
"Alhamdulillah, Mas Anies dan kami PKS sangat senang mendapat dukungan Bang Haji Rhoma Irama," kata Ketua DPD PKS Depok Imam Budi Hartono di Depok, Senin.
Imam Budi Hartono berpendapat dukungan Rhoma Irama kepada pasangan calon yang diusung PKS ini dapat menguatkan Anies menjadi presiden pada Pilpres 2024. Sebab H Rhoma Irama merupakan Raja Dangdut yang legendaris dan dicintai banyak orang.
Baca juga: PKS Depok gelar flashmob di 11 kecamatan
Baca juga: PKS target menangkan 80 persen suara capres Anies Baswedan di Bogor
Baca juga: PKS luncurkan program 'kick off' kampanye nasional Pemilu 2024 di Depok
"Alhamdulillah kemarin Mas Anies ketemu sama bang haji Rhoma Irama. Silaturahmi selain perpanjang umur dan nambah rezeki," tutur Imam Budi Hartono.
Imam Budi Hartono juga menambahkan silaturahmi juga salah satu yang dianjurkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu kepada para kader-kadernya.
"Pak Presiden PKS menganjurkan ke kami melakukan silaturahmi. Saya harap Bang Haji Rhoma Irama ikut acara pada kampanye rapat umum bersama mas Anies keliling Indonesia, khususnya terakhir di tanggal 10 Februari di Jakarta," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024