Ratusan Relawan Alumni Jerman (AlJer) menggelar Silahturahmi Nasional (Silatnas) untuk konsolidasi menguatkan semangat para alumni dan simpatisan agar berperan aktif dalam memenangkan Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden RI 2024. 

Ketua Umum Relawan AlJer Farida Widjanarko dalam keterangannya, Minggu mengatakan kehadiran Ganjar Pranowo tidak hanya menunjukkan apresiasi kepada Relawan Alumni Jerman (AlJer) tetapi juga menciptakan ikatan emosional yang kuat di antara Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) dengan para relawan.

"Kami di sini semuanya memancarkan semangat dan antusiasme yang luar biasa untuk memenangkan Mas Ganjar di Pilpres 2024 mendatang," katanya.

Ia mengatakan acara terasa istimewa karena dihadiri langsung Ahmad Basarah yang merupakan Ketua Umum TKRPP. Acara tersebut memiliki tujuan yang jelas yaitu memperkuat silaturahmi antara AlJer dan merayakan dukungan kepada Ganjar Pranowo.

Namun lebih dari itu, kata dia, acara tersebut adalah panggilan untuk konsolidasi, menguatkan semangat para alumni dan simpatisan agar berperan aktif dalam memenangkan Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden RI 2024. 

Sementara itu Ketua Presidum AlJer, Benny Soetrisno ini bukan hanya acara biasa, ini adalah momentum bersejarah yang mempersatukan orang-orang dengan tujuan yang sama yakni memajukan Indonesia melalui kepemimpinan yang bijaksana.

Ia menilai dalam suasana yang sarat semangat dan kebersamaan, acara Silahturahmi Nasional Relawan Alumni Jerman untuk Ganjar Pranowo berhasil menciptakan momentum yang luar biasa dalam mendukung perjalanan Ganjar menuju kursi presiden. 

Dengan tekad yang kuat, kata dia, para relawan dan alumni berkomitmen untuk terus menyosialisasikan figur, visi, misi, dan prestasi Ganjar Pranowo kepada masyarakat luas.

Momen ini adalah bukti nyata bahwa kesatuan dan semangat yang timbul dari silaturahmi dan tekad yang kuat dapat menciptakan perubahan positif. Indonesia, dengan kepemimpinan yang bijaksana dan dukungan dari para relawan yang peduli, memiliki masa depan yang cerah dan penuh harapan.

Silatnas di halaman Kantor Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Presiden (TKRPP) Ganjar Pranowo Rumah Aspirasi, Jalan Pangeran Diponegoro No.72, Menteng, Jakarta Pusat. Acara yang digelar, Sabtu (16/9) itu dihadiri 400 peserta yang terdiri dari gabungan alumni mahasiswa Jerman dan para simpatisan.

Pewarta: Feru Lantara

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023