Ahli Hemato-Onkologi Anak dari Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran UI RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo (FKUI-RSCM) Dr. dr. Hikari Ambara Sjakti, Sp.A(K) mengingatkan, lingkungan yang baik penting bagi pengobatan anak yang menderita kanker.

"Baik secara psikis dan fisik. Kebutuhan anak harus terpenuhi dengan baik," kata Hikari dalam diskusi daring di Jakarta.

Dukungan psikis sangat dibutuhkan terutama jika anak yang menderita kanker sudah beranjak remaja. Ini tentu membutuhkan bantuan dari keluarga dan orang-orang terdekat.
Orang tua perlu memastikan anak yang sedang menjalani pengobatan kanker menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat serta pola makan yang baik. Selain itu membutuhkan ketekunan dan kesabaran.

Pewarta: Suci Nurhaliza

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023