Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan sejak Rabu pagi hingga siang hari.
 
BMKG melalui laman resminya yang dipantau di Jakarta, Rabu, memprakirakan wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara akan diguyur hujan dengan intensitas sedang pada pagi hari.
 
Sedangkan Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Kepulauan Seribu diguyur hujan ringan.
 
Baca juga: Waspada potensi hujan lebat di sebagian wilayah Indonesia
Baca juga: BMKG ingatkan potensi Siklon Tropis Freddy di selatan Jawa
 
Pada siang hari, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Selatan diguyur hujan dengan intensitas sedang. Sedangkan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diprakirakan hujan ringan.
 
Pada malam harinya, hampir seluruh wilayah DKI Jakarta diguyur hujan ringan, hanya Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprakirakan berawan.
 

Pewarta: Syaiful Hakim

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023