Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat melakukan penandatanganan nota kesepahaman kerja sama dengan pihak Korea Selatan dalam program 'Sister City' sebagai upaya menekan angka pengangguran di daerah itu.

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis mengatakan pihaknya pernah melakukan penandatangan kerja sama program Sister City saat masih berkantor penuh di Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

"Dulu pernah melakukan ini, seperti di Kabupaten Purwakarta serta membuat draf MoU dan menyiapkan berkas dokumen, sebagai syarat terbentuk kerja sama Sister City," katanya.

Dia mengatakan kerja sama ini terwujud berkat inisiasi Kamar dagang industri (Kadin) Kabupaten Bekasi selaku salah satu pemberi masukan kepada pemerintah daerah khususnya di bidang ketenagakerjaan.

Baca juga: Gubernur Setif Ajak Purwakarta Jadi "Sister City"
Baca juga: Kamar Dagang Taiwan Jajaki `Sister City` Bogor

"Saya melihat potensi kerja sama ini sangat bisa terbangun melalui program Sister City ini. Terutama saya tertarik dengan musiman pekerja," katanya.

Dirinya mengapresiasi Kadin Kabupaten Bekasi yang telah memberikan program tersebut untuk masyarakat Kabupaten Bekasi mengingat substansi Sister City yakni pengembangan hubungan persahabatan dan saling pengertian antara negara dengan kondisi kultur dan demografi yang berbeda.

"Namun spirit ini harus bergeser ke bentuk kerja sama yang lebih konkret dan saling menguntungkan," katanya.

Dani menyebutkan aturan terkait Sister City tertuang dalam Surat Edaran Kementerian Dalam Negeri Nomor 193/1652/PUOD tanggal 26 April 1993 terkait tata cara pembentukan hubungan kerja sama.

Baca juga: Pemkab Bogor-Nanning Akan Jadi `Sister City `

Ketua Kamar dagang industri Kabupaten Bekasi Heri Noviar mengatakan kerja sama ini diproyeksikan akan mampu meningkatkan kemajuan di bidang-bidang strategis.

Dia menjelaskan program kota bersaudara atau Sister City ini merupakan konsep yang menghubungkan dua kota di lokasi negara berbeda.

"Tentu untuk menciptakan konektivitas budaya dan kontak sosial antarpenduduk yang kemudian bisa dikembangkan dalam bentuk kerja sama lain," kata dia.

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023