Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) 2022 di Kota Surabaya, Jawa Timur, hingga 13 September 2022 mencapai 93 persen.

Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Surabaya Rini Indriyani di Surabaya, Rabu, mengatakan, Kota Surabaya pada 31 Agustus 2022 telah mencapai 50 persen dan memasuki September 2022 telah mencapai 93 persen.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada semua sektor mulai dari PKK, kelurahan, kecamatan, puskesmas, dan tentunya masyarakat. Surabaya memiliki jumlah cakupan (imunisasi) paling besar yang harus diselesaikan," kata Rini.

Baca juga: Ayo, Lengkapi Imunisasi Anak
Baca juga: Pemkot Bekasi luncurkan bulan imunisasi anak nasional
Baca juga: Dinkes Kota Depok perpanjang pelaksaaan bulan imunisasi anak nasional

Menurut dia, Kota Surabaya memiliki kategori masyarakat yang cukup beragam. Kesulitan yang dihadapi oleh Pemkot Surabaya adalah mengenai pemahaman pentingnya menjaga kesehatan bagi anak-anak melalui imunisasi.

Untuk itu, kata dia, Pemkot Surabaya langsung bertindak cepat dengan memberikan edukasi mengenai pentingnya melakukan imunisasi kepada masyarakat secara door to door atau dari rumah ke rumah.

"Banyak tantangan, ada nenek maupun ibu yang takut anaknya diimunisasi. Memang banyak faktor, karena informasi mengenai kesehatan anak yang masih kurang. Sehingga, kami melakukan edukasi secara door to door dan alhamdulillah mereka bisa menerima," ujar dia.

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022