Hanya berbeda 21 atlet dari Thailand yang lama mendominasi ASEAN Para Games, Indonesia sudah terlalu jauh untuk disalip oleh Negeri Gajah Putih itu yang hampir selalu menjadi kampiun dalam kontes olah raga difabel se-Asia Tenggara itu.

Dalam ASEAN Para Games 2022 di Solo ini Indonesia menurunkan 324 atlet, sedangkan Thailand mengutus 303 atlet.

Sampai Kamis malam lalu, Indonesia sudah mengoleksi 252 medali yang 111 di antaranya medali emas, sedangkan Thailand mendapatkan 57 medali emas untuk total 174 keping medali yang mereka kumpulkan. Selisih yang sudah terlalu jauh.

Indonesia di ambang menjuarai lagi ASEAN Para Games edisi kesebelas ini setelah di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 2017, juga menjadi juara umum.

Edisi kesepuluh yang seharusnya digelar pada 2020 di Filipina, batal diadakan karena pandemi COVID-19.

Baca juga: APG 2022: Voli duduk putri rebut emas setelah tampil dominan atas Thailand

Ini ketiga kalinya Indonesia menjadi juara umum setelah untuk pertama kalinya menembus dominasi Thailand pada 2014 di Naypyidaw, Myanmar.

Dalam sepuluh kali perhelatan yang pertama kali digelar di Kuala lumpur pada 2001 itu Thailand hampir selalu menjadi juara umum. Namun dominasi itu pupus dalam delapan tahun terakhir.

Tidak saja itu dominasi Thailand yang runtuh, apa yang sedang terjadi di Solo melukiskan juga efisiensi olah raga prestasi Indonesia. Sejauh ini tingkat efektivitas atlet Indonesia dalam meraih medali mencapai 78 persen, sedangkan Thailand 57 persen.

Itu menunjukkan atlet-atlet difabel Indonesia telah membuktikan diri mampu mengemban amanah negara dengan efektif dengan mencetak prestasi di level puncak.

Ini bekal bagus kala mereka berkompetisi lagi dalam event-event internasional berikutnya.

Baca juga: APG 2022: Para-renang targetkan enam emas pada hari ketiga

Gambaran menarik lainnya di balik statistik ini menyiratkan bahwa adanya kepercayaan, perlakuan dan keberpihakan negara terhadap penyandang disabilitas.

Bukan saja dengan memberikan kesempatan seluas mungkin kepada penyandang disabilitas dalam mendapatkan arena, namun juga memastikan mereka bisa mencetak prestasi setinggi mungkin dengan memfasilitasi mereka seluas yang Indonesia bisa.

Dari perspektif kawasan sendiri, jika dibandingkan dengan enam edisi pertama ASEAN Para Games, negara-negara Asia Tenggara memberikan perhatian besar kepada penyandang disabilitas.

Paling tidak ini dilihat dari indikator semakin banyaknya atlet para yang mereka kirimkan ke ajang ini dalam delapan tahun terakhir.

Setelah hanya mengikutkan antara 600 sampai 1.000 atlet dalam enam edisi pertama itu, untuk pertama kalinya di Myanmar pada 2014 jumlah atlet para yang mengikuti ASEAN Para Games di atas 1.000 orang, tepatnya 1.482 atlet. Jumlah sebesar ini sampai kini belum terpecahkan.

Baca juga: APG 2022: Jendi Pangabean turun di dua nomor perorangan para-renang hari ketiga

Di Solo tahun ini, atlet para yang mengikuti ASEAN Para Games berjumlah 1.283 atlet. Lebih sedikit memang, tetapi alasannya bisa dipahami.

Pertama, karena masih dalam suasana pandemi di mana Indonesia saja mempraktikkan pembatasan jumlah penonton yang bisa menyaksikan kompetisi ini.

Kedua, Indonesia dan Solo hanya memiliki waktu yang singkat dalam mempersiapkan diri menjadi tuan rumah karena semestinya yang menjadi tuan rumah edisi 2022 adalah Vietnam sebagaimana SEA Games 2021 yang juga diadakan di negara itu.

Maka, jumlah peserta sebanyak itu tetap lumayan besar jika melihat situasi-situasi yang hampir membuat Asia Tenggara membatalkan kembali ASEAN Para Games untuk kedua kalinya setelah Filipina melakukannya pada 2020 karena COVID-19.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Dominasi APG 2022 adalah buah Indonesia peduli difabel

Pewarta: Jafar M Sidik

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022