Ketua Ikatan Alumni Universitas Pamulang Alfa Dera, S.H., M.H, mengajak anggota alumni dan para mahasiswa untuk bersinergi  mendukung kemajuan universitas dan lulusannya.

Di Depok, Minggu, ia mengatakan bahwa 58.521 alumnus Universitas Pamulang bisa berperan penting dalam upaya meningkatkan kemajuan pendidikan tinggi jika bersinergi dan membangun jejaring bersama.

"Kita bangun satu kesatuan program yang bertujuan akhir bukan sebatas kemajuan alumninya, tetapi alumni Unpam selaku anak kandung dari kampus ini yang akan meneruskan konsep dasar dari Pemikiran Sasmita Jaya," kata jaksa di Kejaksaan Negeri Depok itu.

Dia juga mengemukakan pentingnya mengembangkan diri dengan terus menuntut ilmu dan bahwa menuntut ilmu merupakan bagian dari pengamalan ajaran agama.

"Di dalam Al Quran dan Al Hadits, terdapat perintah yang mewajibkan setiap Muslim, baik laki-laki maupun perempuan, untuk menuntut ilmu, agar mereka menjadi umat yang cerdas, jauh dari kabut kejahilan dan kebodohan," katanya.

Ia juga mengutip perkataan Imam Syafi'i bahwa barang siapa yang menginginkan kebahagiaan dunia hendaklah dengan ilmu dan barang siapa yang menginginkan kebahagiaan akhirat hendaklah dengan ilmu.

Pewarta: Feru Lantara

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022