Karawang (Antara Megapolitan) - Perum Bulog Sub Divisi Regional Kabupaten Karawang Jawa Barat akan mempercepat penyaluran Beras untuk Rakyat Sejahtera (Rastra) 2016 di wilayah tanggung jawab Bulog setempat.

"Penyaluran Rastra 2016 perdana akan segera dilakukan pada Januari ini. Jadi penyaluran rastra untuk Januari akan disalurkan pada Januari," kata Kepala Perum Bulog Sub Divre Karawang Mohammad Alexander di Karawang, Selasa.

Ia mengatakan penyaluran rastra bisa dilakukan setelah Bulog mendapatkan surat perintah alokasi dari pemerintah kabupaten/kota. Selain itu didasarkan atas pengajuan permintaan penyaluran dari pemerintah desa setempat.

Untuk Karawang, kata dia, Bulog sudah menerima surat perintah alokasi penyaluran rasktra dari Pemkab Karawang. Tetapi Bulog tetap harus menunggu permintaan penyaluran raskin dari pemerintah desa.

Jika Bulog sudah menerima surat permintaan penyaluran rastra dari pemerintah desa, baru rastra akan segera disalurkan. Meski begitu, ia memastikan kalau penyaluran rastra untuk alokasi Januari tidak akan disalurkan lewat dari bulan Januari.

"Alokasi rastra untuk Januari akan disalurkan Januari. Kemungkinan akan mulai disalurkan pada pekan ketiga atau pekan terakhir Januari," kata dia.

Perum Bulog Karawang sendiri bertanggung jawab untuk menyalurkan rastra di tiga wilayah yakni Karawang, Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi.

"Untuk sementara ini, jumlah rumah tangga sasaran penerima raskin sama dengan tahun lalu, yakni mencapai 315.804 rumah tangga sasaran," kata dia.

Sebanyak 315.804 rumah tangga sasaran penerima manfaat rastra tersebar di 552 desa di Karawang, Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi.

Berdasar catatan Bulog Karawang, dari tiga wilayah kerja Bulog Karawang, jumlah penerima rastra terbanyak berada di Karawang, mencapai 161.463 rumah tangga sasaran penerima raskin. Para penerima rastra itu tersebar di 309 desa sekitar Karawang.

Selanjutnya di Kabupaten Bekasi terdapat 92.293 rumah tangga penerima rastra, tersebar di 187 desa sekitar Kabupaten Bekasi. Sedangkan di Kota Bekasi terdapat 62.048 rumah tangga penerima rastra yang berada di 56 desa. 

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2016