Kepolisian Resor (Polres) Sukabumi Kota, Jawa Barat, meningkatkan pengamanan untuk mencegah terjadinya tindakan kriminal, seperti aksi geng motor, tawuran, pencurian, dan bentuk kejahatan lainnya pada malam hari menjelang Lebaran 2022.
"Peningkatan pengamanan ini di mulai sejak pukul 22.00 WIB pada Minggu. Pengamanan dilakukan di seluruh titik mulai dari jalur mudik Kota Sukabumi hingga pelosok Kota Sukabumi seperti melakukan patroli dan lainnya," kata Kapolres Sukabumi AKBP SY Zainal Abidin di Sukabumi, Minggu.
Menurut Zainal, kegiatan ini merupakan bentuk kesiagaan personel Polres Sukabumi Kota untuk melayani masyarakat, memberikan rasa aman, dan nyaman kepada warga, khususnya yang menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H di malam takbiran ini.
Baca juga: Polisi lakukan pembubaran kegiatan takbir keliling di Sukabumi secara humanis
Baca juga: Arus mudik di jalur utara Sukabumi padat
Kasi Humas Polres Sukabumi Kota Iptu Astuti Setyaningsih menambahkan peningkatan pengamanan dilakukan dalam bentuk patroli skala besar. Pengamanan dalam operasi tersebut termasuk mengimbau masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker di mana pun berada.
Pengamanan termasuk memantau arus lalu lintas, khususnya di jalur mudik di Sukabumi yang hingga kini pemudik dari arah Bogor dan Cianjur masih terus berdatangan. Namun secara umum arus lalu lintas dalam kondisi lancar.
"Kegiatan ini juga mengimbau para pelaku usaha agar menaati aturan jam operasional tutup pada pukul 22.00 WIB sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 22 Tahun 2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di mana status PPKM Sukabumi masih level 2 sehingga pembatasan jam operasional hingga pukul 22.00 WIB, masih diberlakukan," tambahnya.
Baca juga: Polres Sukabumi pantau arus mudik Idul Fitri melalui layar CCTV
Ia mengatakan dalam pengamanan ini petugas mengantisipasi kerawanan jam malam dengan membubarkan remaja yang sedang nongkrong di jalan-jalan protokol Kota Sukabumi untuk segera kembali ke rumahnya masing-masing.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022
"Peningkatan pengamanan ini di mulai sejak pukul 22.00 WIB pada Minggu. Pengamanan dilakukan di seluruh titik mulai dari jalur mudik Kota Sukabumi hingga pelosok Kota Sukabumi seperti melakukan patroli dan lainnya," kata Kapolres Sukabumi AKBP SY Zainal Abidin di Sukabumi, Minggu.
Menurut Zainal, kegiatan ini merupakan bentuk kesiagaan personel Polres Sukabumi Kota untuk melayani masyarakat, memberikan rasa aman, dan nyaman kepada warga, khususnya yang menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H di malam takbiran ini.
Baca juga: Polisi lakukan pembubaran kegiatan takbir keliling di Sukabumi secara humanis
Baca juga: Arus mudik di jalur utara Sukabumi padat
Kasi Humas Polres Sukabumi Kota Iptu Astuti Setyaningsih menambahkan peningkatan pengamanan dilakukan dalam bentuk patroli skala besar. Pengamanan dalam operasi tersebut termasuk mengimbau masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker di mana pun berada.
Pengamanan termasuk memantau arus lalu lintas, khususnya di jalur mudik di Sukabumi yang hingga kini pemudik dari arah Bogor dan Cianjur masih terus berdatangan. Namun secara umum arus lalu lintas dalam kondisi lancar.
"Kegiatan ini juga mengimbau para pelaku usaha agar menaati aturan jam operasional tutup pada pukul 22.00 WIB sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 22 Tahun 2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di mana status PPKM Sukabumi masih level 2 sehingga pembatasan jam operasional hingga pukul 22.00 WIB, masih diberlakukan," tambahnya.
Baca juga: Polres Sukabumi pantau arus mudik Idul Fitri melalui layar CCTV
Ia mengatakan dalam pengamanan ini petugas mengantisipasi kerawanan jam malam dengan membubarkan remaja yang sedang nongkrong di jalan-jalan protokol Kota Sukabumi untuk segera kembali ke rumahnya masing-masing.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022