Bogor (Antara Megapolitan) - Kota Bogor, Jawa Barat, berhasil menoreh prestasi menjadi juara pertama Lomba Kinerja Kelompok Pembudidaya Ikan Hias (Pokdakan) tingkat nasional 2015 yang dimenangkan oleh Kelompok Mina Karya dari Kecamatan Bogor Timur.

"Prestasi ini kita harapkan mampu menjadi motivasi untuk mengembangkan kemampuan dan sumber daya manusia kelompok tani budidaya ikan hias, serta meningkatkan kemandiriannya," kata Kepala Bidang Perikanan, Dinas Pertanian, Soni Gumilar, di Bogor, Kamis.

Soni mengatakan, penilaian Lomba Kinerja Kelompok Budidaya Ikan Hias telah dilakukan dua bulan lalu oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan. Kelompok Mina Karya Bersama terpilih mewakili Provinsi Jawa Barat untuk mengikuti lomba serupa di tingkat nasional.

"Tim penilai datang untuk melihat lebih dekat langkah dan aksi nyata kelompok Mina Karya Bersama Kota Bogor sebagai juara lomba kinerja tingkat Provinsi Jabar dua bulan lalu," katanya.

Menurut Soni, prestasi yang diraih adalah bagian dari dinamika di masyarakat khususnya dalam hal lomba kinerja kelompok tani sebagai tolak ukur dalam kegiatan usaha, khususnya usaha budidaya dan pemasaran produk ikan.

Ia menambahkan, keberhasilan tersebut tidak terlepas dari penggunaan teknologi dan inovasi, terutama di sektor perikanan budidaya yang berkembang cukup pesat.

"Ke depannya, inovasi ini dapat ditularkan dan diadopsi oleh kelompok pembudidaya ikan lainnya, sehingga keberhasilan dapat dirasakan kelompok tersebut," kata Soni.

Wakil Wali Kota, Usmar Hariman menilai Kelompok Mina Karya Bersama memiliki potensi berkembang pesat karena didukung dengan kualitas air dan pembinaan oleh dinas terkait.

"Melalui perlombaan ini, Kota Bogor mampu berkontribusi mengangkat nama Jawa Barat sebagai penghasil ikan hias nomor dua di Indonesia. Dengan kondisi dolar saat ini, kelompok Mina Karya Bersama bisa memberikan hasil yang cukup signifikan dalam transaksi ekspornya," kata Usmar.

Usmar mengatakan, melihat dari geografis Kota Bogor keterbatasan lahan yang dimiliki serta sumber air yang berbatas, usaha budi daya ikan hias kurang cocok dikembangkan dengan skala besar. Namun, hal tersebut terbantahkan dengan kesuksesan Kelompok pembudidaya ikan hias (Pokdakan) Mina Karya Bersama di Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Bogor Timur.

Menurutnya, model budi daya ikan hias yang dikembangkan oleh Pokdakan Mina Karya Bersama perlu diadopsi dan disebarluaskan agar terciptakan kelompok pembudidaya ikan hias lainnya di Kota Bogor.

"Dinas Pertanian selaku pengambil kebijakan, kita arahkan untuk mengorientasikan kebijakan mengarah kepada bina tani ikan hias, dan dapat menerapkan model-model kelompok budi daya ikan hias, yang mampu bertahan dalam situasi saat ini dan kondisi yang terbatas ini," kata Usmar.

***1***

T.KR-LR

(T.KR-LR/B/Y008/Y008) 03-12-2015 21:40:00

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2015