Mempercepat proses vaksinasi COVID-19 kepada masyarakat, Polres Sukabumi Kota bersama Sekolah Pembentukan Perwira Lembaga Pendidikan Polri (Setukpa Lemdikpol) Sukabumi, Jawa Barat, menggelar Gerai Vaksin Presisi di tengah permukiman untuk mempermudah warga mendapatkan vaksinasi.

"Kami sengaja menggelar kegiatan vaksinasi melalui Gerai Vaksin Presisi Polres Sukabumi langsung ke tengah permukiman, agar warga lebih mudah dan cepat mendapatkan vaksin sehingga tidak perlu datang jauh-jauh ke lokasi vaksinasi dan bisa menghemat waktu serta biaya," kata Kapolsek Citamiang AKP Suwaji di Sukabumi, Senin, (25/10).

Menurut Suwaji, kerjasama yang dilakukan Polres Sukabumi Kota bersama Setukpa Lemdikpol, Pemkot Sukabumi dan Dinkes Kota Sukabumi menggelar kegiatan vaksinasi massal secara serempak di empat lokasi berbeda di Kecamatan Citamiang.

Baca juga: Polres Sukabumi Kota berhasil vaksinasi seribu warga dalam sehari

Empat lokasi tersebut antara lain halaman Masjid Al-Islah Pondok Pesantren Al-Quran Al-Ghozaliyyah, Jalan Pemuda I, Gang Hikmat RT 02/02 Kelurahan Citamiang, halaman Masjid Jamie Almunazat di Kelurahan Cikondang, Posyandu Flamboyan di Kelurahan Tipar dan SDN Babakanbandung di Kelurahan Naggeleng.

Dalam kegiatan ini, vaksin yang digunakan jenis Sinovac dan melayani warga baik yang baru menjalani vaksinasi dosis pertama maupun kedua. Selain itu, sasarannya adalah mulai dari anak berusia 12 tahun hingga lanjut usia.

Dari pantauan di lokasi, ratusan warga yang tinggal di sekitar lokasi pelaksanaan vaksinasi antusias mendatangi gerai vaksin presisi karena merasa terbantu dengan kegiatan tersebut dan lebih mudah mendapatkan vaksinasi sehingga tidak perlu menunggu lama.

Baca juga: Polres Sukabumi Kota sasar warga lansia untuk divaksinasi

"Berbagai upaya kami (Polri) lakukan untuk mempermudah warga mendapatkan vaksinasi, baik menggelar kegiatan yang difokuskan di satu titik maupun datang langsung ke permukiman warga, karena vaksinasi merupakan hak setiap warga yang sesuai dengan kriteria," tambahnya.

Suwaji mengatakan dalam kegiatan ini pihaknya juga menyediakan bantuan berupa paket kebutuhan pokok masyarakat khususnya untuk warga yang sudah lansia, selain untuk menarik minat datang ke lokasi juga meringankan kesulitan mereka akibat terdampak pandemi COVID-19.

Sementara, Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengapresiasi berbagai instansi baik Polri, TNI dan lembagai lainnya kemudian komunitas serta individu yang turut membantu Pemkot Sukabumi dalam upaya percepatan pemberian vaksinasi bagi masyarakat.

Baca juga: Polres Sukabumi Kota gelar gebyar seribu vaksin lansia

Harus diakui, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri untuk melaksanakan vaksinasi kepada setiap warga, maka dari itu kerjasama dan dukungan dari pihak lain sangat dibutuhkan agar capaian vaksinasi bisa cepat mencapai target sasaran sehingga herd immunity atau kekebalan kelompok di masyarakat cepat terbentuk.

"Vaksinasi merupakan yang paling efektif dalam penanganan COVID-19, karena jika herd immunity sudah terbentuk di masyarakat maka berbagai aktivitas bisa kembali normal," katanya.

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2021