Borussia Dortmund mengunci kepastian finis di empat besar klasemen Liga Jerman musim ini selepas menang 3-1 di markas FSV Mainz dalam laga pekan ke-33 di Stadion Opel Arena, Minggu waktu setempat (Senin WIB).

Kemenangan ini membuat anak-anak asuh Edin Terzic mengoptimalkan hasil yang diterima pesaingnya, Eintracht Frankfurt, yang kalah dari tim juru kunci Schalke 04 sehari sebelumnya.

Dortmund dipastikan akan berada di empat besar klasemen akhir Liga Jerman, sebab raihan 61 poin yang mereka miliki tidak mungkin dikejar oleh Frankfurt mengingat musim tinggal menyisakan satu putaran pertandingan lagi.

Dortmund untuk sementara naik ke posisi ketiga dengan raihan 61 poin, menggusur VfL Wolfsburg (60) yang baru akan main di laga lebih larut.

Sedangkan Mainz (36) tak beranjak dari posisi ke-13 setelah disalip oleh FC Augsburg (36) sehari sebelumnya, demikian catatan laman resmi Liga Jerman.

Baca juga: Dua gol Haaland bawa Dortmund pukul Brugge 3-0

Tampil menekan sejak awal laga, Dortmund membuka keunggulan mereka pada menit ke-23 saat Raphael Guerreiro menyelesaikan umpan dari Jadon Sancho dengan sepakan terukur ke pojok bawah tiang jauh.

Keunggulan itu digandakan oleh sang kapten, Marco Reus, tiga menit jelang turun minum lagi-lagi berasal dari umpan Sancho.

Skor 2-0 bagi Dortmund bertahan hingga babak pertama berakhir dan Mainz memasuki babak kedua dengan agresivitas lebih tinggi, sayang sepakan Karim Onisiwo melenceng dan tembakan jarak jauh Moussa Niakhate bisa diamankan kiper Roman Buerki.

Pada menit ke-65, Sancho yang sudah mencatatkan dua assist hampir menuliskan namanya di papan skor ketika berusaha menyelesaikan umpan Jude Bellingham, sayang tembakannya bisa ditepis oleh kiper Finn Dahmen ke atas mistar gawang.

Baca juga: Chelsea beli Aguero jika gagal beli Haaland striker Borussia Dortmund

Keunggulan Dortmund bertambah lagi pada menit ke-80, kali ini melalui Julian Brandt yang dengan dingin menyontek umpan tarik kiriman Erling Haaland.

Gol hiburan bagi tuan rumah lahir pada menit pertama injury time lewat konversi tendangan penalti Robin Quaison, tapi Dortmund tetap membawa pulang tiga poin ketika peluit bubaran terdengar.

Baca juga: Liga erman - Dortmund menangi derby Lembah Ruhr dengan empat gol tanpa balas
Baca juga: Dortmund menang 2-1 atas Bremen di laga perdana pelatih Terzic

Kepastian ke Liga Champions semakin menghiasi pekan yang manis bagi Dortmund, sebab tiga hari sebelumnya mereka meraih trofi Piala DFB Pokal.

Dalam pertandingan pemungkas yang dimainkan serempak pada Sabtu (22/5), Dortmund akan menjamu Bayer Leverkusen di BayArena, sedangkan Mainz bertandang ke Volkswagen Arena menghadapi Wolfsburg.
 

Pewarta: Gilang Galiartha

Editor : Feru Lantara


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2021