Makassar (ANTARA) - Seribuan orang masih  memadati pelataran sekitar Masjid Agung Syekh Yusuf di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan untuk  mengantar jenazah Ichsan Yasin Limpo ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Panaikang di Makassar.

Jenazah Ichsan yang merupakan mantan Bupati Gowa setelah disholatkan di Masjid Agung Syekh Yusuf, Gowa Kamis, diiringi keluarga dan para kerabat  bersiap menuju makam.

Masyarakat yang berdatangan ke lokasi ikut mensholatkan dan mengantarkan  jenazah.

Salah seorang pelayat Muh Asin yang turut menyolatkan mengaku sangat kehilangan mantan pemimpin Gowa tersebut.

 "Beliau sangat memperhatikan dunia pendidikan serta pelopor dalam membangun pendidikan dengan menerapkan pendidikan gratis, sebelum ada program pemerintah secara umum," katanya.

Dia pun menambahkan, merasa terpanggil untuk menyaksikan dan terlibat langsung pada proses pemakaman tokoh yang patut dijadikan panutan masyarakat.

"Kita datang di tempat ini karena panggilan hati masing-masing berkat kebaikan  beliau selama hidupnya untuk membangun dunia pendidikan di Gowa, kita tetap mendoakan beliau semoga amal dan ibadah diterima oleh Allah SWT," ujarnya.

Prosesi shalat jenazah dan pemakaman Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulsel ini dihadiri para pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Sulsel dan luar Sulsel, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, pengusaha hingga masyarakat awam.


Baca juga: Gubernur melayat ke rumah duka almarhum Ichsan Yasin Limpo
Baca juga: Ribuan warga Gowa turut shalatkan jenazah Ichsan Yasin Limpo

 
Suasana pengantaran jenazah alm. Ichsan Yasin Limpo di Masjid Agung Syekh Yusuf, Kabupaten Gowa, Sulsel, kamis (1/8/2019). ANTARA Foto/ Ardi

Pewarta: Suriani Mappong
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2019