Jakarta (ANTARA News) - Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Utara melakukan pemasangan sebanyak 15 lampu neon bertema Asian Para Games 2018 pada sejumlah lokasi di wilayah tersebut.
   
"Lampu neonnya ada tema maskot, logo, slogan Asian Para Games. Ada 15 yang kami pasang," tutur Kepala Seksi Pencahayaan Kota Sudin PE Jakarta Utara Muhamad Yusuf di Jakarta, Jumat.
   
Ia menjelaskan, ada empat lokasi pemasangan lampu neon tersebut, yaitu di Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Jalan HBR Motik depan Wisma Atlet, GOR Tanjung Priok Jalan Sunter Karya, dan depan arena Boling Jaya Ancol.
   
Untuk pemasangan di kawasan kantor wali kota, dipasang sebanyak lima unit lampu neon boks, empat unit di kawasan GOR Tanjung Priok, dan masing-masing tiga unit di Jalan HBR Motik serta depan arena boling Ancol.
   
"Pengerjaan sudah kita laksanakan sejak kemarin," katanya menambahkan.
   
Berkenaan dengan menyambut perhelatan Asian Para Games 2018 di Jakarta, sebelumnya pemkot Jakarta Utara juga telah melaksanakan lomba kampung branding APG 2018.
   
Dalam lomba ini, Kelurahan Pademangan Barat berhasil menjadi menjadi juara I dari 15 kandidat yang diseleksi di Jakarta Utara.
   
Berbagai lukisan mural dan ornamen khas yang bertemakan Asian Para Games 2018 menghiasi dinding di sejumlah titik di Kelurahan Pademangan Barat seperti di Jalan Budi Mulya Barat dan Jalan RE Martadinata.
   
Lomba tersebut dilaksanakan untuk menyambut perhelatan APG 2018 yang akan dimulai beberapa hari lagi, dengan cara mempercantik lingkungan baik dengan mural atau ornamen khas lainnya.
   
Selain sebagai ciri dari kampung branding, hal itu juga dilakukan sebagai upaya menyosialisasikan pelaksanaan Asian Para Games 2018 yang akan dihadiri oleh ribuan atlet disabilitas dari 43 negara yang bertanding dalam 18 cabang olahraga.

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018