Jakarta (ANTARA) - Nestle Indonesia menghasilkan inovasi gizi baru untuk mendukung gaya hidup sehat dan aktif bagi masyarakat Indonesia dengan menghadirkan MILO Less Sugar yaitu minuman coklat tanpa tambahan gula pasir atau 0 gram sukrosa.

“Nestle menghadirkan MILO Less Sugar untuk mendukung anak- anak Indonesia agar lebih sehat dan juga dapat membantu orang tua mengatur konsumsi gula harian anak sesuai pedoman gizi seimbang,” kata Presiden Direktur PT Nestle Indonesia Ganesh Ampalavanar dalam konferensi pers virtualnnya, Kamis.

Meski tanpa gula tambahan, MILO Less Sugar diklaim tetap memiliki rasa dan juga manfaat yang sama baiknya untuk anak maupun keluarga yang mengkonsumsi olahan pangan tersebut.

Baca juga: Jangan banyak mencamil makanan manis, sistem imun turun

Bahkan dengan 0 gram sukrosa, MILO Less Sugar menjadi lebih aman untuk dikonsumsi setiap hari oleh keluarga.

“Hadirnya MILO Less Sugar tanpa penambahan gula pasir menjadi salah satu pilihan lebih sehat dan lezat bagi keluarga Indonesia, karena memiliki gizi dari ekstrak malt (barli), susu dan juga bubuk kakao untuk bantu penuhi kebutuhan gizi harian dalam mendukung aktivitas. Segelas MILO Less Sugar juga mengandung protein yang membantu membangun, dan memperbaiki jaringan tubuh, serta sebagai sumber serat,” ujar Corporate Nutritionist Nestle Indonesia Eka Herdiana.

Minuman serbuk coklat itu hadir dalam kemasan pouch berisi 10 sachet dengan setiap sachetnya memiliki berat 280 gram.

Produk MILO Less Sugar kini dapat dibeli di gerai- gerai minimarket, supermarket, maupun kanal daring yang dimiliki oleh Nestle Indonesia.

Kehadiran MILO Less Sugar itu pun disambut hangat oleh aktris sekaligus ibu rumah tangga Zee Zee Shahab.

“Menjaga asupan gula dan gizi anak dalam menjalankan aktivitas hariannya agar selalu seimbang merupakan hal yang tidak mudah karena kekhawatiran selalu datang jika asupan yang diberikan kurang atau berlebih. Pemilihan produk less sugar menjadi salah satu hal yang penting diperhatikan orang tua dalam mengatur asupan anak terutama di masa pandemi,” ujar Zee Zee.

Selain menghadirkan inovasi produk, Nestlé MILO juga terus mendorong gaya hidup sehat dan aktif dengan menghadirkan berbagai program seperti kelas gizi online seperti Kuliah WhatsApp (KULWAP) dan telah menjangkau lebih dari 30 juta anak Indonesia melalui gerakan MILO ACTIV Indonesia.

Baca juga: MILO ACTIV Academy hadirkan rekomendasi olahraga bagi anak di rumah

Baca juga: MILO luncurkan platform olahraga edukasi online

Baca juga: Milo Indonesia Virtual Run targetkan 17.000 peserta


Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021