Sampai saat ini ada 11 dari 22 kabupaten/kota yang masih bebas kasus COVID-19
Kupang (ANTARA) - Sebanyak 11 dari 22 kabupaten/kota di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), hingga saat ini masih bebas dari kasus virus corona jenis baru (COVID-19), kata Sekretaris Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi NTT, Dominikus Minggu Mere kepada ANTARA di Kupang, Senin.

Ke-11 kabupaten itu adalah Kabupaten Manggarai Timur, Ngada dan Lembata di Pulau Flores, Sumba Tengah dan Sumba Barat Daya di Pulau Sumba,  Kabupaten Alor, Sabu Raijua, Kupang, Timor Tengah Utara, Malaka, dan Kabupaten Belu, wilayah yang berbatasan dengan negara Timor Leste.

"Sampai saat ini ada 11 dari 22 kabupaten/kota yang masih bebas kasus COVID-19. Memang ada orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP)," katanya.

Menurut dia, belum adanya kasus pada daerah ini karena pemerintah kabupaten terus melakukan sosialisasi dan meningkatkan pencegahan di lapangan, terutama penanganan terhadap mereka yang berasal dari zona merah.

Baca juga: Sulsel optimistis daerah pertama deklarasi bebas COVID-19

Baca juga: Delapan kelurahan di Depok bebas COVID-19


Selain karena tingkat kesadaran masyarakat cukup tinggi dalam mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan, katanya menjelaskan.

Dia berharap, sebanyak 11 kabupaten ini tetap mempertahankan status sebagai daerah dengan nol kasus, sementara 11 kabupaten/kota lainnya yang sudah ada kasus terus berupaya agar tidak terjadi penambahan kasus baru.

Berdasarkan data yang dikeluarkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), hingga 28 Juni 2020 tercatat 114 kasus, 81 orang sembuh, 32 dirawat dan satu meninggal dunia. Semuanya tersebar di 11 kabupaten/kota.

Dari 11 kabupaten, sembilan kabupaten masuk zona merah yakni Kota Kupang, Timor Tengah Selatan, Ende, Sikka, Rote Ndao, Flores Timur, Sumba Timur, Nagekeo dan Manggarai.

Sementara dua dua lainnya masuk zona kuning yakni Kabupaten Manggarai dan Sumba Barat Daya masing-masing satu kasus dan sedang dalam perawatan medis, tambah Dominikus Mere. 

Baca juga: 17 kecamatan di Bekasi bebas kasus positif COVID-19

Baca juga: Gubernur Sulteng : 7 kabupaten bebas COVID-19

Pewarta: Bernadus Tokan
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2020