Lebak (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak, Banten, meminta masyarakat di daerah itu agar mewaspadai hujan malam dan dini hari dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.
"Peringatan kewaspadaan cuaca buruk itu guna mengurangi risiko kebencanaan," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lebak Febby Rizky Pratama di Lebak, Sabtu.
BPBD Kabupaten Lebak sudah menyampaikan kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi curah hujan meningkat.
Di mana curah hujan meningkat itu sangat berpotensi menimbulkan bencana alam, seperti banjir, longsor, pergerakan tanah dan pohon tumbang serta angin kencang.
Selain itu, masyarakat juga diminta agar memperhatikan instalasi listrik agar tidak menimbulkan korsleting arus listrik yang bisa menimbulkan kebakaran.
Berdasarkan laporan BMKG bahwa sepekan ke depan akan terjadi curah hujan intensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang dan petir/kilat.