Bogor (Antaranews Bogor) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor mensosialisasikan pemilihan umum legeslatif 2014 dengan menggelar gerak jalan santai yang diikuti oleh ribuan warga.

"Gerak jalan santai ini serentak dilakukan di seluruh Indonesia Minggu (9/3)," ujar Ketua KPU Kota Bogor Undang Suryatna, di Bogor, Sabtu.

Undang menjelaskan gerak jalan santai tersebut diikuti oleh masyarakat dari berbagai kalangan mulai dari kader PKK, organisasi masyarakat, siswa dan tokoh agama yang berjumlah 1.500 orang.

Gerak jalan dimulai dari Kantor KPU di Jalan Luder menuju Balai Kota Bogor di Jalan Juanda, dengan jarak tempuh kurang lebih 5 kilo meter.

"Tujuan gerak jalan ini adalah untuk mensosialisasikan pelaksanaan pemilihan umum legeslatif yang akan digelar 9 April 2014. Gerak jalan ini sengaja kita gelar satu bulan sebelum hari pemilihan," katanya.

Undang mengatakan gerak jalan santai tersebut merupakan program dari KPU Pusat dalam rangka menyebarluaskan informasi pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan kepada masyarakat.

Pelaksanaan gerak jalan ini juga pernah diselenggarakan oleh KPU Kota Bogor pada momen pemilihan kepada daerah wali kota dan wakil wali kota di September 2013 lalu.

Untuk menarik minta masyarakat mengikuti gerak jalan santai tersebut panitia menyediakan hadiah kejutan (doorprize) bagi para peserta.

"Tahun ini kami mencoba mensosialsiasikan pemilu dengan lebih intens dan lebih humanis," katanya.

Pihaknya katanya menyediakan kaos untuk para peserta yang bertuliskan "Ayo nyoblos 9 April 2014" pada bagian depannya dan "Gerak jalan menyongsor Pemilu jujur dan adil" pada bagian belakangnya.

"Tidak seperti biasa baju ini terkesan lebih santai, tanpa ada gambar KPU, sehingga masyarakat bisa mengenakan kapanpun dan dimanapun," ujar Kordinator Divisi Hukum SDM dan Pengawasa KPU Kota Bogor, Siti Natawati.

Siti menambahkan tujuan pembuatan kaos jalan santai yang lebih netral tersebut agar masyarakat bisa ikut mensosialisasikan hari pemilihan. Dengan menggunakan baju tersebut pada hari-hari santai seperti ke mall ataupun kegiatan lainnya.

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2014