Pelaksanaan ujian nasional di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat hingga hari kedua berjalan lancar sesuai jadwal yang ditetapkan menyusul tinjauan langsung yang dilakukan Plt. Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja beserta rombongan ke sejumlah sekolah.

"Alhamdulillah pelaksanaan ujian nasional baik SD maupun SMP tidak ada kendala yang berarti. Saya melihat persiapan dan antisipasi Dinas Pendidikan sudah maksimal," kata Eka usai meninjau sejumlah SD dan SMP di Cikarang Utara, Selasa.

Di Kabupaten Bekasi, tercatat ada 327 SMP dan 1.000 SD yang tengah melangsungkan ujian nasional baik Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) maupun Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) sejak Senin.

"Pelaksanaan ujian nasional baik tingkat SD maupun SMP dijadwalkan mulai Senin hingga Kamis 25 April 2019 mendatang," katanya.

Eka berharap seluruh siswa-siswi peserta ujian nasional telah mempersiapkan ujian dengan baik sehingga mampu mendapatkan hasil terbaik.

"Output-nya menghasilkan generasi muda berprestasi yang mampu berkontribusi bagi kemajuan pembangunan di Kabupaten Bekasi," ucapnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi, Maman Agus Supratman mengatakan, UNBK yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Bekasi merupakan pelaksanaan untuk kedua kalinya.

Melihat pengalaman di tahun sebelumnya, pihaknya mengaku telah mengantisipasi segala kemungkinan adanya kendala yang terjadi saat penyelenggaraan ujian.

"Segala persiapan telah kami matangkan jauh-jauh hari. Tahun lalu kita sudah 100 persen melaksanakan UNBK di SMP, tentu para penyelenggara di masing-masing sekolah juga sudah memiliki pengalaman dalam menyelenggarakannya," kata dia.

"Saya sekaligus ingin menyampaikan terima kasih kepada para pihak yang telah membantu suksesnya pelaksanaan UNBK dan USBN di Kabupaten Bekasi, seperti PLN dan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah," imbuhnya.

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019