Karawang (Antaranews Megapolitan) - Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat yang juga calon Wakil Gubernur Jabar Dedi Mulyadi memenuhi janjinya untuk membelikan kursi roda kepada dua orang anak di Kota Bandung.
"Ini hanya memenuhi janji. Menang atau tidak, janji harus dipenuhi. Jadi tidak ada kaitan dengan Pilkada Jabar. Kegiatan sosial harus tetap berjalan seperti biasanya," kata Dedi dalam siaran pers yang diterima di Purwakarta, Rabu.?
Kedua anak yang dibelikan kursi roda itu masing-masing bernama Muhammad Bahrudin Yusuf (25) dan Priyo Suprapto (28).
Keduanya merupakan warga Kelurahan Antapani Kidul, Kecamatan Antapani, Kota Bandung.
Ibu Bahrudin, Sudarwati mengucapkan terima kasih kepada Dedi Mulyadi. Ia tidak menyangka kalau pria yang lekat dengan "iket" Sunda itu akan datang langsung membawa kursi roda.
Selama ini, dia sering menerima tawaran bantuan dari para politisi. Tapi semua tawaran tersebut urung terwujud.
"Saya sering ditawari bantuan. Tidak menyangka saja kang Dedi datang langsung ke rumah. Karena yang sudah-sudah itu hanya `ngomong` saja. Kalaupun ada, harus diambil sendiri," kata dia.
Pada kesempatan tersebut, Dedi Mulyadi mengutarakan keinginannya untuk mendirikan klinik gratis untuk warga miskin. Menurut rencana, sebuah yayasan akan menaungi klinik tersebut.
"Nanti warga miskin yang membutuhkan pengobatan dan alat kesehatan tinggal datang. Mereka mendapatkan semuanya secara gratis. Solusi untuk operasionalnya bisa di bawah yayasan. Jadi, ini organisasi non-profit," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018
"Ini hanya memenuhi janji. Menang atau tidak, janji harus dipenuhi. Jadi tidak ada kaitan dengan Pilkada Jabar. Kegiatan sosial harus tetap berjalan seperti biasanya," kata Dedi dalam siaran pers yang diterima di Purwakarta, Rabu.?
Kedua anak yang dibelikan kursi roda itu masing-masing bernama Muhammad Bahrudin Yusuf (25) dan Priyo Suprapto (28).
Keduanya merupakan warga Kelurahan Antapani Kidul, Kecamatan Antapani, Kota Bandung.
Ibu Bahrudin, Sudarwati mengucapkan terima kasih kepada Dedi Mulyadi. Ia tidak menyangka kalau pria yang lekat dengan "iket" Sunda itu akan datang langsung membawa kursi roda.
Selama ini, dia sering menerima tawaran bantuan dari para politisi. Tapi semua tawaran tersebut urung terwujud.
"Saya sering ditawari bantuan. Tidak menyangka saja kang Dedi datang langsung ke rumah. Karena yang sudah-sudah itu hanya `ngomong` saja. Kalaupun ada, harus diambil sendiri," kata dia.
Pada kesempatan tersebut, Dedi Mulyadi mengutarakan keinginannya untuk mendirikan klinik gratis untuk warga miskin. Menurut rencana, sebuah yayasan akan menaungi klinik tersebut.
"Nanti warga miskin yang membutuhkan pengobatan dan alat kesehatan tinggal datang. Mereka mendapatkan semuanya secara gratis. Solusi untuk operasionalnya bisa di bawah yayasan. Jadi, ini organisasi non-profit," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018