Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan sejak awal Januari hingga Maret 2025 telah memangkas sebanyak 3.653 pohon agar tidak tumbang dan memastikan keamanan pengguna jalan.

"Berdasarkan data rekapitulasi pemangkasan pohon, kami telah memangkas sebanyak 3.653 pohon," kata Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan, Djauhar Arifien saat dihubungi di Jakarta, Jumat.

"Pasar Minggu menjadi lokasi pemangkasan pohon terbanyak yakni 326 pohon," ujarnya.

Tujuan pemangkasan adalah untuk menghindari dahan patah atau pohon tumbang akibat daun terlalu rimbun dan pohon terlalu tinggi.

Suku Dinas Pertamanan dan Kehutanan Jakarta Selatan juga menyediakan layanan santunan kepada warga yang menjadi korban tertimpa pohon tumbang termasuk kalau kendaraan atau rumah miliknya mengalami kerusakan.

Baca juga: Jakarta pangkas lebih 80.000 pohon pada 2024

 

Pewarta: Luthfia Miranda Putri

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2025