Bogor (Antaranews Megapolitan) - Empat bakal pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil wali kota Bogor, Jawa Barat selesai menjalankan tes psikologi di RS Angkatan Laut Mintohardjo, Jakarta, Jumat.

Pelaksanaan tes kesehatan untuk pasangan calon Pilkada Kota Bogor berbarengan dengan pasangan calon Pilkada Kabupaten Bogor.

Bakal calon wali kota petahana yang juga Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyampaikan tanggapan soal keseruan yang dilakukan masing-masing pasangan calon pada saat pelaksanaan tes psikologi.

"Ya seruuu, tadi kita semua seperti balik lagi ke zaman SMA, satu kelas, banyak ketawa," kata Bima kepada Antara.

Ketua Kelompok Kerja Pemeriksaan Kesehatan KPU Kota Bogor Bambang Wahyu menyebutkan proses pemeriksaan tes psikologi berlangsung kurang lebih sembilan jam lamanya. Dimulai dari pukul 07.00 sampai 15.00 WIB.

"Besok akan dilanjutkan dengan pemeriksaan tes fisik jasmani dan bebas narkoba," kata Bambang.

Bambang mengatakan pemeriksaan kesehatan berlangsung tiga hari yakni dari Jumat, Sabtu dan Minggu. Hari pertama dilakukan psikotes, lalu hari kedua pemeriksaan fisik jasmani, dan bebas narkoba.

"Untuk hari Minggu akan dilakukan pemeriksaan jika ditemukan ada yang perlu lanjut pemeriksaan kesehatan dan pleno hasil pemeriksaan kesehatan," kata Bambang.

Pewarta: Laily Rahmawaty

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018