Paris (Antara/Reuter/Antara Megapolitan-Bogor) - Paris St Germain (PSG) berhasil menghindari kekalahan untuk kedua kalinya secara beruntun untuk menaklukkan Lille dengan skor 3-1 di Liga Prancis pada Sabtu, dan membuka keunggulan 12 poin di puncak klasemen.

PSG kalah pada pertandingan liga sebelumnya saat melawan Strabourg Sabtu silam, dan kemudian mereka dikalahkan Bayern Munich di Liga Champions pada tengah pekan.

Bagaimanapun, mereka mampu unggul melalui gol pembukaan Angel Di Maria pada menit ke-28 di Parc des Princes dan Javier Pastore menggandakan keunggulan mereka empat menit setelah turun minum. Anwar El Ghazi mencetak satu gol balasan untuk Lille sebelum Kylian Mbappe mengemas gol penutup pada fase akhir pertandingan.

Tanpa Neymar yang sedang menjalani skors, Mbappe menjadi katalis untuk sebagian besar pekerjaan bagus PSG dan umpan silangnya membuat Di Maria dapat memecah kebuntuan melalui sundulan kepala.

Itu merupakan satu-satunya peluang PSG pada babak pertama, namun mereka mampu memperbesar keunggulan tidak lama setelah turun minum ketika serangan baliknya berakhir dengan Di Maria memberi umpan untuk dimaksimalkan Pastore.

Lille masih menimbulkan ancaman dan El Ghazi memanfaatkan salah satu kesalahan pertahanan tuan rumah untuk mencetak gol saat babak kedua tinggal menyisakan tiga menit.

Mbappe mengunci kemenangan PSG dengan laju cepatnya di lapangan serta penyelesaian tenangnya menuju gawang yang kosong, setelah kiper Lille Mike Maignan maju untuk membantu situasi tendangan sudut yang didapat timnya.

Hasil ini membuat Lille masih menantikan kemenangan perdananya atas tim ibukota sejak 1996.  

Monaco dapat memangkas jarak menjadi sembilan poin pada Sabtu malam jika mereka mampu mengalahkan Troyes, sedangkan Olympique Lyon dan Olympique Marseille juga dapat mendekat sembilan poin dengan sang pemuncak klasemen pada Minggu.

Penerjemah: A.R.A Adipati/I. Suhirwandi.     

Pewarta:

Editor : M. Tohamaksun


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017