Afghanistan (Antara Megapolitan/Xinhua-OANA) - Seorang pelajar putri Afghanistan, Mariam Ahmadi, meraih hadiah dalam United Nation WFP 2017 Global Children's Design Competition, kata satu pernyataan dari Program Pangan Dunia (WFP) yang disiarkan di Ibu Kota Afghanistan, Kabul.
"Mariam Ahmadi, seorang pelajar tingkat tujuh dan sekolahnya mendapat hadiah dalam pengakuan atas pekerjaan luar biasa, dan termasuk di antara 20 finalis yang dipilih dari daftar singkat 120 gambar oleh pelajar di 22 negara berbeda," kata WFP di dalam pernyataan tesebut.
Gambar Mariam Ahmadi melukiskan pengalaman sekolahnya di Provinsi Badghis, Afghanistan Barat, dan memperlihatkan para pelajar sedang duduk di bawah pohon serta lapangan terbuka karena kekurangan ruang kelas.
Mariam Ahmadi menerima hadiahnya dari Kepala Kantor WFP di Herat dalam satu upacara yang diselenggarakan di Qala-e-Naw, Ibu Kota Provinsi Badghis, yang bertetangga, baru-baru ini, demikian laporan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Selasa malam.
Mariam Ahmadi, yang memimpikan pergi ke luar negeri untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi, mengatakan, "Saya ingin melanjutkan pelajaran saya dan pergi ke Turki untuk mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi," kata Mariam Ahmadi, sebagaimana dikutip pernyataan tersebut.
Di seluruh dunia, WFP menyediakan makanan buat lebih dari 16 juta anak dalam program makanan sekolah di 60 negara, kata pernyataan itu.
Pendidikan memainkan peran penting dalam menerobos lingkaran kelaparan, dan WFP berjuang untuk menjangkau anak-anak yang paling rentan dan paling miskin, katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017