Bogor, (Antara Megapolitan - Pelaksanaan kurban yang dilakukan oleh ummat Muslim dalam peringatan Idul Adha bisa dimanfaatkan sebagai media untuk mengasah kesalehan sosial, kata Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bogor Dr Ir H Ifan Haryanto Msc.

"Di samping juga dapat dimanfaatkan untuk napak tilas keteladanan, ketulusan hati dan ketakwaan Nabi Ibrahim AS dalam mematuhi perintah Allah SWT," katanya disela-sela penyembelihan kurban Idul Adha 1438-H di kawasan Lapangan Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat.

Dalam kegiatan penyembelihan itu turut hadir Ketua Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Kota Bogor Ir Zimmamul Adli dan segenap Pengurus Lazisnu Kota Bogor serta Keluarga Mahasiswa NU Institut Pertanian Bogor (KMNU IPB).

Ifan menegaskan bahwa segala hal yang dimiliki manusia di dunia ini hanyalah titipan Allah SWT.

"Oleh karena itu sudah selayaknya dalam konteks kehidupan sosial kita musti ikhlas berbagi dengan kaum yang kurang mampu dan kurang beruntung," kata alumni jurusan Teknik Planologi Institut Teknologi Bandung (ITB) yang menyelesaikan S-2 di School of Planning, University of Birmingham, Inggris, dan meraih doktor di IPB itu.

.

Kurban pada saat Idul Adha, tambahnya, merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan oleh Lazisnu dan PCNU Kota Bogor.

Kegiatan tersebut melibatkan berbagai komponen masyarakat.

Selain kegiatan kurban, Lazisnu dan PCNU Kota Bogor juga banyak melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan yang ditujukan untuk masyarakat umum yang memerlukan pelayanan sosial.

Bentuknya, berupa santunan fakir miskin, beasiswa pendidikan, serta layanan dakwah/keagamaan.

Hal ini, menurut Ifan, sudah menjadi bagian tanggung jawab sosial yang harus diemban oleh PCNU Kota Bogor.

.

Sementara itu, Zimmamul Adli menjelaskan, sebagai penyelenggara teknis kurban Lazisnu Kota Bogor membagikan paket kurban bagi masyarakat di Kota Bogor.

"Terutama yang tinggal di kawasan Sempur dan sekitar Kebun Raya Bogor, selain di tempat lain," katanya.

Untuk Idul Adha 2017 ini, PCNU menyembelih dua ekor sapi dan empat kambing untuk dibagikan kepada masyarakat.

Pewarta: Andi Jauhari

Editor : M. Tohamaksun


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017