Karawang, 16/10 (ANTARA) - Sebanyak 6.175 anak dari 201 Raudhatul Athfal di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mengikuti kegiatan peragaan manasik haji bagi anak-anak di Lapangan Karangpawitan, Karawang, Selasa.

"Peserta peragaan manasik haji untuk anak-anak pada tahun ini mengalami peningkatan signifikan dibandingkan dengan kegiatan yang digelar tahun sebelumnya," kata Ketua Ketua Panitia Penyelenggara Peragaan Manasik Haji Ikatan Guru Raudathul Athfal, Syaiful Sodikin.

Dikatakannya, peserta kegiatan peragaan manasik haji bagi anak-anak tahun ini meningkat 461 peserta.

Sedangkan pada pada penyelenggaraan tahun sebelumnya hanya diikuti 5.714 peserta.

Menurut dia, kegiatan tersebut digelar untuk memperat tali silaturahmi diantara para pengelola, orang tua murid, serta para santri di lingkungan Raudathul Atfhal yang ada di seluruh Karawang.

"Kegiatan ini juga diharapkan dapat turut menyosialisasikan keberadaan dan peran serta Raudhatul Athfal kepada masyarakat. Selain itu, juga dalam rangka menanamkan pemahaman beragama sejak dini," kata dia.

Wakil Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana, yang membuka kegiatan tersebut, mengatakan, Pemkab Karawang mendukung kegiatan tersebut.

Sebab relevan dengan keinginan pemerintah daerah dalam upaya menyiapkan generasi penerus yang memiliki akhlakqul karimah, trampil, beriman dan bertaqwa.

Ia menilai, peragaan manasik haji yang merupakan salah satu agenda kegiatan pendidikan sekolah TK Islam Raudhatul Athfal Karawang memiliki peran yang sangat penting, untuk mendorong anak-anak agar lebih memahami dan menguasai tata cara pelaksanaan ibadah haji.

"Melalui penyelenggaraan kegiatan ini, tentunya akan mencapai sejumlah sasaran yang antara lain ialah untuk menanamkan keimanan yang kuat kepada anak-anak serta mengumandangkan syiar Islam," katanya.


Ali Khumaini

Ilustrasi Foto: antarafoto.com
 

Pewarta:

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2012