Cibinong, 27/9 (ANTARA) - DPD Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Bogor bekerja sama dengan tim dari Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) membuat posko kesehatan guna membantu korban gempa di Kecamatan Pamijahan.

Ketua Bidang Humas DPD PKS Kabupaten Bogor, Eka Wardana di Cibinong, Kamis menjelaskan  sehari sejak gempa bumi berkekuatan 4,5 skala Richter (SR) yang Bogor Minggu (9/9) dini hari, pihaknya  bergerak cepat dengan membangun Posko Bencana di rumah Ketua DPC PKS Pamijahan Iwan Setiawan.

Ia menjelaskan, direncanakan nantinya balai pengobatan juga akan disiapkan di tiga desa yang terkena bencana.

Menurut dia, tim Kesehatan dari DPD PKS Kabupaten Bogor sudah bergerak ke Pamijahan.

"Insya Allah, kita pun akan bekerja sama dengan tim kesehatan dari Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) yang akan membuat posko kesehatan secara 'mobile' sehingga bisa menjangkau ke masyarakat ke
pelosok," katanya.

Terkait bencana itu, menurut dia, anggota DPR Dapil Bogor dari PKS Soenmandjaja Rukmandis bersama Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor Wasto Sumarno, yang juga anggota Dapil IV Kabupaten Bogor, mengunjungi daerah bencana dan memberikan bantuan.

Sementara itu, Wasto Sumarno setelah melakukan kunjungan lapangan dan dialog dengan beberapa pejabat setempat, menyimpulkan selain aspek penanganan korban dengan penyediaan logistik dan kesehatan,
maka hal mendesak adalah penanganan tempat tinggal dari para korban.

"Kalau kita lihat, kondisi rumah tinggal mereka banyak yang sudah hancur dan tidak layak huni sehingga perlu bantuan segera. Saya akan dorong Pemda untuk bisa mengalokasikan anggaran dalam perbaikan rumah-rumah tersebut ke program bantuan RTLH (rumah tidak layak huni) sehingga mereka tidak menunggu terlalu lama untuk bisa menempati rumahnya kembali," katanya.

Ia menambahkan anggaran tersebut akan dimasukkan dalam rancangan anggaran perubahan pada APBD 2012 yang akan diselesaikan September ini.

    
                   Korban puting beliung

Wasto Sumarno juga mengharapkan kepada Pemkab Bogor bahwa bantuan bagi korban bencana, hendaknya tidak hanya untuk korban bencana gempa di Pamijahan.

Namun, kata dia, juga kepada korban angin puting beliung yang juga melanda Kecamatan Ciomas.

Ia merujuk laporan Ketua DPC PKS Ciomas Dodi Nurhadi yang menyebutkan ada sekitar 400 jiwa kehilangan tempat tinggal dan mengungsi di Balai Desa Sukamakmur Ciomas.

"Saya kira mereka pun tetap harus mendapat perhatian yang sepadan dengan para korban bencana di Pamijahan. Jadi, saya juga sudah meminta aparat Pemda untuk turun ke lokasi bencana di Ciomas,"
katanya.

Sementara, menurut Dodi Nurhadi, pihaknya akan bekerja sama dengan tim Petugas Penanggulangan Bencana (P2B) dan tim Ranting Sukamakmur dalam membantu meringankan penderitaan korban bencana di Ciomas.

"Kita coba siapkan posko di Sukamakmur. Mudah-mudahan tim kesehatan juga bisa kita ajak untuk menengok para korban di Ciomas," katanya.
 

Pewarta:

Editor : Budisantoso Budiman


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2012