Tim nasional sepak bola Indonesia U-23 mencetak sejarah baru yakni berhasil masuk ke babak semifinal Piala Asia yang berlangsung di Qatar, setelah menaklukkan Korea Selatan melalui pertandingan melelahkan dengan adu penalti dengan skor 11-10 pada Jumat dini hari WIB atau Kamis malam waktu setempat.

Adu penalti dilakukan setelah Garuda dan Ginseng bermain  imbang 2-2 selama 120 menit bertanding atau perpanjangan dari waktu normal 90 menit.

Pertandingan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha.

Indonesia tanpa gentar menghadapi nama besar Korsel memecah kebuntuan pada menit ke-15. Rafael Struick mecetak gol ke sudut gawang Korsel tanpa bisa dihalau kiper Baek Jong-bum.

Korea  menyamakan skor 1-1 pada menit ke-45 melalui sundulan pemain Korsel mengenai Komang Teguh untuk masuk gawang Indonesia yang dikawal Ernando Ari.

Struick kembali mencetak gol membuat keunggulan sementara Indonesia menjadi 2-1 ketika menerima umpan panjang dari Ivar Jenner. 

Setelah turun minum, pada awal babak kedua, Indonesia berkali-kali memiliki tiga peluang emas untuk mencetak gol, tetapi malah Indonesia kebobolan membuat skor imbang 2-2 padahal Korea bermain dengan 10 pemain menyusul kartu merah untuk Lee Young-jun yang melakukan pelanggaran keras terhadap striker Indonesia Hubner. 

Pada perpanjangan waktu 2x15 menit, pelatih Timnas Indonesia Shin Tea-yong memasukkan Jeam Kelly Sroyer dan Arkhan Fikri untuk menggantikan Ivar Jenner dan Fajar Fathurrahman.

Witan juga digantikan oleh Ramadan Sananta.

Pada adu penalti, lima eksekutor pertama Korsel yakni Kim Min-woo, Lee Kang-hee, Hwang Jae-won, Pauk Sang-hoon, dan Byeon Jun-soo berhasil melakukan tugasnya.

Lima penendang Indonesia yakni Ramadhan Sananta, Pratama Arhan, Rafael Struick, Marselino Ferdinan, dan Justin Hubner juga berhasil mencetak gol.

Indonesia sempat berada di atas angin saat pemain Korea Kang Sang-yong gagal, namun pemain Indonesia Arkhan Fikri juga gagal melakukan tugasnya.

Setelah itu semua eksekutor juga kembali berhasil menjalankan tugasnya, bahkan kedua kiper, Baek dari kubu Korsel dan Ernando Ari dari Indonesia, juga berhasil membobol gawang lawan untuk mengubah skor menjadi 9-9.

Ernando kemudian menjadi pahlawan Indonesia saat  menggagalkan sepakan Lee Kang-hee, sebelum Pratama Arhan memastikan langkah Indonesia ke semifinal.


Indonesia: Ernando Ari, Ilham Rio Fahmi, Rizky Ridho, Justin Hubner, Komang Teguh, Pratama Arhan, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-on, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Rafael Struick
Pelatih: Shin Tae-yong

Korsel: Baek Jong-bum, Byun Jun-soo, Cho Hyun-taek, Hwang Jae-won, Hong Si-hoo, Lee Kang-hee, Paik Sang-hoon, Eom Ji-sung, Kang Seong-jin, Lee Tae-seok, Kim Dong-jin
Pelatih: Hwang Sun-hong

Pewarta: A Rauf Andar Adipati

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024