Sukabumi (Antara Megapolitan) - Pemerintah Kota Sukabumi, Jawa Barat menjadikan Kecamatan Baros sebagai salah satu pusat wisata kuliner yang pelaksanaannya bekerjasama dengan program keluarga harapan (PKH).

"Pusat wisata kuliner ini untuk membantu masyarakat agar lebih aktif dan produktif serta bisa menjadi entrepreneur, melalui berbagai program yang digulirkan oleh pemerintah," kata Wakil Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi di Sukabumi, Senin.

Seperti salah satunya di wilayah RW 04 Babakan Kelurahan Jayamekar, Kecamatan Baros akan dibuat green house mulai pembibitan, pembenihan hingga pemanenan.

Nantinya hasil panen ini bisa dimanfaatkan untuk bahan baku di pusat wisata kuliner Baros. Selain itu dengan terbentuknya kelompok wanita tani (KWT) Mekar Jaya RW 04 ini merupakan awal untuk melaksanakan progam kuliner tersebut.

Untuk itu pihaknya mengimbau warga sekitar untuk menanam berbagai jenis tanama pangan yang hasilnya dapat dipetik dan dinikmati sendiri maupun dijadikan kuliner khas.

"KWT Mekar Jaya ini merupakan salah satu proyek percontohan di Kota Sukabumi untuk memandirikan warga melalui berbagai bidang usaha salah satunya kuliner," tambah Fahmi.

Sementara itu, Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Sukabumi Ade Sukmahadimulya mengatakan warga harus mulai memanfaatkan lahan kosong untuk ditanami tanaman pangan. Dengan tujuan sebagai upaya antisipasi kekurangan pangan yang juga untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan warga.

Untuk di Kota Sukabumi sudah ada 23 KWT yang memproduksi benih hingga produk makanan. Namun dari 23 KWT tersebut, belum semua bisa memproduksi benih sendiri.

Di tempat yang sama, Ketua Tim Penyuluh Rodiah menambahkan pemerintah terus memberikan dorongan berbagai aktivitas KWT yang diantaranya memperbanyak titik-titik tanaman sayuran, serta akan ada gerakan menanam sayuran di halaman rumah.

"Kuliner merupakan salah satu bidang usaha yang tengah digandrungi warga, sehingga dengan adanya pusat wisata kuliner ini diharapkan bisa menjadi usaha warga untuk meningkatkan penghasilannya," tambahnya.

Pewarta: Aditya A Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017