Polres Sukabumi, terus memburu kawanan perampok yang melakukan pembegalan terhadap seorang pelajar perempuan di Kampung Cisarua, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Senin, (25/9).

"Kami sudah membentuk tim yang beranggotakan personel Satreskrim Polres Sukabumi dan Unit Reskrim Polsek untuk memburu para begal yang melakukan pembegalan terhadap pelajar perempuan di Desa Berekah, Kecamatan Bojonggenteng pada Senin lalu sekitar pukul 06.30 WIB," kata Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede di Sukabumi, Jumat, (29/9).

Dari keterangan korban, pelaku pembegalan tersebut terjadi saat dirinya hendak berangkat ke sekolah dipepet  pelaku berjumlah dua orang menggunakan sepeda motor. Bahkan, pelajar ini pun sempat didorong oleh pelaku dan diancam dengan menggunakan senjata tajam.

Baca juga: Polres Sukabumi Kota tangkap pelaku pembegal ojek daring
Baca juga: Polres Sukabumi tangkap pembuat laporan palsu sebagai korban begal

Setelah korban tidak berdaya dan di bawah ancaman senjata tajam, pembegal langsung melarikan sepeda motor Honda Beat warna Hitam dengan nomor polisi F 6765 UBC yang digunakan oleh korban.

Aksi pembegalan ini pun sempat viral di media sosial, setelah ada warga yang mengunggah video korban sedang menangis di pinggir jalan dan mengaku sebagai korban begal. "Untuk korban sudah dimintai keterangan oleh petugas Polsek Bojonggeteng," tambahnya.

Sementara Kasi Humas Polres Sukabumi Iptu Aah Saepul Rohman mengatakan dugaan tindak pidana pencurian dengan kekerasan dan tentunya menjadi perhatian pihaknya dengan memburu para pelakunya.

Baca juga: Polres Sukabumi buru begal yang kerap beraksi di selatan Sukabumi

Ia pun mengimbau kepada warga untuk mempercayakan kasus ini kepada Polres Sukabumi, karena saat ini petugas tengah berusaha untuk menangkap para pelaku pembegalan terhadap seorang pelajar perempuan tersebut. 

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023