Pemerintah Kabupaten Subang, Jawa Barat, meluncurkan sebuah aplikasi yang berisi mengenai informasi lowongan kerja dan pelatihan bagi para pencari kerja di daerah tersebut.

"Aplikasi ini bernama Subang Job Center. Dihadirkan dengan tujuan untuk membantu para pencari kerja yang sangat membutuhkan informasi lowongan pekerjaan," kata Sekda Subang Asep Nuroni, saat peluncuran aplikasi Subang Job Center, di Subang, Senin.

Ia menyampaikan kalau aplikasi tersebut hadir atas sinergitas yang baik antara Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) serta Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Subang.

Baca juga: Bursa lowongan kerja TSI Bogor diserbu ribuan pelamar

"Tujuannya tentu untuk memberikan pelayanan optimal, khususnya bagi para pencari kerja di Subang," kata dia.

Sekda mengatakan kalau hadirnya aplikasi tersebut menjadi salah satu upaya pemkab untuk mempermudah masyarakat mendapatkan pekerjaan.

Hal tersebut juga bagian dari upaya Pemkab Subang dalam menjawab tantangan era digital. Sehingga melalui aplikasi itu, semua informasi seputar lowongan pekerjaan di Subang bisa terpantau dari mana saja dan kapan saja.

Baca juga: Disnakertrans: 8.847 orang ajukan lamaran kerja melalui bursa kerja

Masyarakat, khususnya yang sedang mencari pekerjaan, bisa dengan mudah mencari informasi lowongan kerja melalui aplikasi itu yang diunggah di handphonenya.

Kepala Diskominfo Subang, Dwinan Marchiawati, menyampaikan, aplikasi Subang Job Center hadir untuk mempermudah masyarakat dalam mendaftarkan dan mendapatkan informasi lapangan kerja dan informasi mengenai penyediaan lowongan kerja.

Selain itu tersedia pula informasi pelatihan dan keahlian atau training, serta layanan pembuatan kartu kuning.

Baca juga: Job Fair Disnakertrans Purwakarta tawarkan lowongan kerja ke luar negeri

"Semoga hadirnya aplikasi itu bisa benar-benar bermanfaat dan berguna bagi masyarakat, khususnya bagi para pencari kerja," demikian Dwinan Marchiawati.

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023